Minggu, 5 Oktober 2025

Viral Tukang Bakso Jatuh Tersiram Kuah Panas akibat Ojol Lawan Arah di Semarang, Berakhir Damai

Viral video kecelakaan penjual bakso dan driver ojol. Tukang bakso tersiram kuah panas dagangannya. Kasus berakhir damai.

TribunJateng.com
Tangkapan layar saat kecelakaan tukang bakso vs ojol di Jalan Raya RM Hadi Soebeno, depan kantor Kelurahan Cangkiran, Mijen, Kota Semarang, Selasa (23/5/2023) sekira pukul 08.30 WIB. Tukang bakso tersiram kuah panas dagangannya dan kasus berakhir damai. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah video viral tukang bakso motor tersiram kuah panas dagangannya setelah jatuh akibat tersenggol pengendara yang mengenakan atribut ojek online (ojol).

Video rekaman CCTV memperlihatkan driver ojol berkendara melawan arah dan bersiap menyeberang.

Penjual bakso dari arah berlawanan terlihat kaget dengan ojol yang tiba-tiba berbelok ke kiri untuk menyeberang.

Akibatnya motor tukang bakso tersebut, jatuh ke sisi kanan dan kuah panas dagangannya mengguyur tubuh pengendara.

Sejumlah orang kemudian tampak mendekati korban.

Sedangkan driver ojol terlihat melaju meninggalkan lokasi.

Video viral tersebut beredar di media sosial seperti Instagram, Facebook, dan WhatsApp.

Baca juga: 5 Fakta Suami Bunuh Istri di Bekasi: Kesal Sering Dimaki hingga Buat Skenario Korban Tersedak Bakso

Berakhir Damai

Dilansir Tribun Jateng, kecelakaan itu terjadi di Jalan Raya RM Hadi Soebono, Kelurahan Cangkiran, Mijen, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (23/5/2023) sekira pukul 08.30 WIB.

Penjual bakso bernama Ponidi (56).

Ponidi merupakan warga Tampingan, Boja, Kendal.

Sementara pengemudi ojol diketahui bernama Jamroji (58), warga Campurejo, Boja, Kendal.

Akibat kecelakaan itu, seluruh dagangan Ponidi terbuang sia-sia.

Punggungnya juga menderita luka akibat air panas kuah bakso dagangannya.

Kondisi tukang bakso selepas kecelakaan di Rumah Sakit Charly, Boja, Kendal, Selasa (23/5/2023).
Kondisi tukang bakso selepas kecelakaan di Rumah Sakit Charly, Boja, Kendal, Selasa (23/5/2023). (TribunJateng.com)

Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Yunaldi, mengatakan kasus tersebut berakhir damai.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved