Kronologi Penganiayaan Balita oleh Ayahnya di Manado, Pelaku Menampar hingga Pukul Menggunakan Kaki
Tersangka menganiaya bayikan karena merasa terganggu tangisan karena pelaku sedang main game mobile legends
Laporan Wartawan Tribun Manado Alpen Martinus
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Adrian Bawasal (25) tega membunuh anaknya sendiri.
Padahal anak tersebut masih bayi dan belum tahu apa-apa soal apa yang dilakukan oleh orangtuanya apalagi sampai sengaja mengganggu sang ayah bermain mobile legends, tentu ia tak tahu.
Namun emosi sang ayah membuat bayi malang tersebut mengembuskan napas terakhirnya.
Beberapa tindak kekerasan yang dilakukan sang ayah terhadap bayinya tersebut.
Kejadiannya juga berlangsung sangat cepat, saat istrinya sedang mandi.
Semua terungkap dalam rekronstruksi di Polda Sulut.
Rekonstruksi kasus ayah di Manado yang tega menganiaya anak bayinya hingga meninggal dunia digelar Subdit IV Renakta Dit Reskrimum Polda Sulawesi Utara atau Polda Sulut.
Baca juga: Cuaca Ekstrem di Manado: 7 Penerbangan Delay, BMKG Sulut Minta Masyarakat Waspada Hingga Jumat Besok
Rekonstruksi berlangsung di Ruang Pelayanan Khusus Mapolda Sulut, pada Rabu (15/2/2023) pagi.
Dipimpin Kasubdit IV Renakta AKBP Paulus Palamba, dan diperagakan langsung oleh tersangka Adrian Bawasal (25) bersama beberapa saksi.
Diketahui dalam rekonstruksi terdapat tiga adegan.
Adegan pertama diuraikan tersangka sedang berada di kamar dan bermain mobile legends.
Di dalam kamar juga ada anak tersangka sedang berada di dalam ayunan dan sedang menangis sedangkan istrinya sedang mandi di kamar mandi.
Adegan kedua diuraikan, dengan alasan tidak tahan mendengar korban anak menangis, tersangka kemudian menampar sebanyak satu kali pipi korban anak dengan keras menggunakan tangan sebelah kanan.

Kemudian menyentil mulut korban anak sebanyak satu kali.
Sumber: Tribun Manado
Prakiraan Cuaca Manado, Kamis 11 September 2025: Hujan Ringan di Sore Hari |
![]() |
---|
Perubahan Gaya Hidup Dinilai Jadi Kunci Hadapi Krisis Lingkungan |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Manado, Rabu 10 September 2025: Hujan Ringan di Siang Hari |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Manado, Sabtu 6 September 2025: Didominasi Cuaca Berawan |
![]() |
---|
Prakiraan Cuaca Manado Jumat 5, September 2025: Berawan di Pagi Hari |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.