Sabtu, 4 Oktober 2025

Pria Bacok Polisi dan 2 Warga, Aksinya Terhenti setelah Jatuh karena Dilempari Batu oleh Warga

Seorang polisi dan dua warga sipil menjadi korban pembacokan oleh seorang pria di Kabupaten Aceh Utara, Aceh.

http://www.ladbible.com
Ilustrasi penganiayaan - Seorang polisi dan dua warga sipil menjadi korban pembacokan oleh seorang pria di Kabupaten Aceh Utara, Aceh. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang polisi dan dua warga sipil menjadi korban pembacokan di Kabupaten Aceh Utara, Aceh.

Peristiwa itu terjadi di Desa Leubok, Kecamatan Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, Selasa (28/12/2021) siang.

Anggota polisi yang menjadi korban adalah Bripka Mufiza, personel Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban (Bhabinkamtibmas) Polsek Lhoksukon Polres Aceh Utara.

Sementara dua warga sipil yang menjadi korban yakni Muhammad Amin (45) dan Pendi (22).

Pelaku pembacokan adalah Zulfikar (46).

Baca juga: Gara-gara Es Jatuh ke Kasur, Ayah di Surabaya Aniaya Anaknya, Rekam Aksi untuk Ancam Istri

Baca juga: 2 ABG di Semarang Dianiaya Gerombolan Misterius, Pelaku Langsung Kabur saat Warga Datang

Mengutip Kompas.com, Kapolres Aceh Utara, AKBP Riza Faisal, menyebutkan pelaku diduga mengalami stres karena masalah keluarga.

Namun, untuk memastikannya pelaku harus diperiksa kejiwaannya.

"Dia keluar rumah tiba-tiba, membawa pisau dapur lalu menyerang secara membabi buta."

"Dua warga sipil dan satu polisi luka tikam. Polisi ini memang warga situ," katanya.

Kronologi kejadian

Dikutip dari Serambinews, Riza menjelaskan, kejadian bermula saat Keuchik Leubok Saiful Bahri memberitahukan kepada polisi ada seorang pria telah membacok dua warga di Desa Leubok.

Mendapat laporan itu, empat personel Polsek Lhoksukon mendatangi lokasi kejadian untuk mengamankan pelaku.

Setibanya di lokasi, pelaku langsung berlari ke arah mobil patroli personel.

Pelaku kemudian menyerang Bripka Muhfiza yang baru menghentikan mobil patroli menggunakan pisau.

Kanit Reskrim Polsek Lhoksukon, Aiptu Rustam, yang juga berada di lokasi mencoba menghentikan tersangka menggunakan tongkat T.

Baca juga: Sakit Hati Ditagih Utang Rp 100 Ribu, Pengemudi Ojol di Tambun Tewas Dibacok Temannya

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved