Minggu, 5 Oktober 2025

Berita Viral

Foto Prewedding di Gang Sempit untuk Kenang Perjuangan, sang Wanita: Bersyukur dari Mana Berasal

Di balik kisah pasangan memilih foto prewedding, sang wanita mengaku ingin mengenang masa perjuangannya dengan sang kekasih. Begini pesan-pesannya.

Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Sri Juliati
Tangkapan Layar Instagram @dotzbink
Di balik kisah viral pasangan memilih foto prewedding, sang wanita mengaku ingin mengenang masa perjuangannya dengan sang kekasih. Begini pesan-pesannya. 

"Cuman momennya kan sekarang juga pandemi, jadi nggak bisa pergi juga, ya manfaatin aja apa yang ada," tutur Dotz saat dihubungi Tribunnews.com, Selasa (15/9/2020).

"Indonesia juga bagus, Jakarta juga bagus, dan dari mana kita berasal juga penting, Jadi tetap utuh aja, bersyukur dari mana kita berasal," sambungnya.

Kisah di Baliknya

Dotz menceritakan, sebelumnya, ia dan sang kekasih yang akrab disapa Bink (30) sempat berjualan baju hingga tahu bulat.

Menurut Dotz, gang sempit di rumahnya telah menjadi bagian yang mengiringi perjalanan cintanya bersama sang kekasih.

Sekalipun Dotz telah mengunjungi berbagai negara, ia mengaku gang sempit tersebut adalah tempat yang paling bersejarah.

"Kita jualan bareng di Blok M, jualan baju, pernah juga jualan tahu bulat, dan momennya memang kebanyakan kayak gitu, jalan kaki ke rumah."

"Walaupun aku udah kemana pun tapi aku dari situ gitu loh. Jadinya aku pengin recreate semua momen perjuangan kita bareng," bebernya.

"Buat aku pribadi, gang rumah aku itu bersejarah, saksi bisu perjuangan kita dari dulu. Jadi aku merasa, dari semua tempat, buatku gang itu bersejarah," sambungnya.

Dotz mengatakan, Bink pun mendukung idenya melakukan foto prewedding di gang tersebut.

"Karena memang kita sama-sama dari bawah bareng, berjuang bareng," lanjutnya.

Berjuang Bersama

Menurut Dotz, ia dan Bink telah bersama selama 10 tahun lamanya.

Keduanya pertama kali bertemu di wihara.

"Ketemunya di wihara karena sama-sama ikut kayak acara dance gitu," kata Dotz.

Setelah berkenalan, Dotz dan Bink menjadi semakin akrab.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved