Telkom Bangun Jaringan Fiber Optic 100 Persen di Denpasar
kota Denpasar menjadi kota yang mendapatkan modernisasi jaringan melalui penyediaan jaringan 100 persen fiber optic.
Sampai saat ini, Telkom telah merealisasikan 199 modern broadband city dan 8 modern province. Sementara guna mendukung digitalisasi di kota Denpasar, Telkom telah membangun infrastruktur modern mencakup 3.152km infrastruktur fiber optic, 854 Base Transceiver Station (BTS) Telkomsel, 183.800 port fiber IndiHome, dan 2.761 access point Wifi.Id.
“Telkom berkomitmen terus membangun masyarakat digital Indonesia dan mendukung kemajuan ekonomi digital nasional melalui penyediaan infrastruktur dan konektivitas yang merata, bukan hanya di wilayah perkotaan, tetapi juga di wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal,” tegas Zulhelfi.
Menurutnya, upaya mengakselerasi kemajuan ekonomi digital Indonesia tersebut sejalan dengan cita-cita pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai kekuatan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.
Telkom berharap dengan tersedianya infrastruktur digital, Denpasar dapat mengembangkan potensi ekonomi digitalnya dan mendukung pembangunan ekonomi digital Indonesia.