Selasa, 7 Oktober 2025

Begini Kejadian TNT Milik Paskhas TNI AU Jatuh Ke Tangan Warga Lalu Meledak

"Jadi yang meledak itu bukan ledakan bom, melainkan ledakan sebuah TNT (‎trinitrotoluene),"

Editor: Adi Suhendi
TribunPekanbaru/Donny Putra
Lokasi ledakan TNT milik Paskhas TNI AU di Dusun Karya ‎Bakti RW 2, RT 1, Desa Pasir Utama, Kecamatan Rambah Samo, Kamis (20/8/2017). 

Mendengar hal tersebut, Yudi sebagai Direktur Latihan 'Trisula Perkasa 2017' yakin ledakan masih ada hubungannya dengan latihan Serangan Fajar yang baru saja mereka lakukan di Dusun Karya Bakti, Desa Rambah Utama.

"Begitu mendengar ledakan, anggota meluncur ke sumber suara ledakan, karena kami menduga itu daerah latihan," katanya, didampingi di Kantor Camat Rambah Samo, didampingi Kapolres Rohul AKBP Yusup Rahmanto, dan Camat Rambah Samo Zulbahri.

Bertanggungjawab

Wakil Komandan (Wadan) Korps Paskhas TNI AU Marskal Pertama Yudi Bustami mengatakan pihaknya akan bertanggung jawab terkait peritiwa meledaknya TNT.

"Jadi sekali lagi kami katakan Kami akan bertanggung jawab, setelah kami ketahui ciri-cirinya, itu adalah kelalaian Tim Demolisi. Tidak ada sedikitpun untuk menyakiti, semua untuk membela masyarakat. Apalagi kesengajaan," ucapnya.

Marskal Pertama Yudi mengaku, sangat menyesal atas kejadian tersebut.

Mewakili Komandan Korps Paskhas TNI AU, dirinya meminta maaf sebesar-besarnya kepada ‎keluarga korban, termasuk keluarga dan korban luka-luka.

"Kami akan bertanggung jawab maksimal kepada keluarga korban. Semua (biaya) perawatan selama dirawat akan ditanggung, Kepada anggota yang lalai tentu ada ketentuannya. Tentu akan kami tindak sesuai hukum Militer," katanya.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved