Besok Puluhan Penjual Pentol Bakso Gelar Makan Gratis
Puluhan penjual pentol bakso dan bakso akan menggelar makan gratis di lapangan sepakbola, Gunung Steleng besok sore.
TRIBUNNEWS.COM.PENAJAM-Puluhan penjual pentol bakso dan bakso akan menggelar makan gratis di lapangan sepakbola, Gunung Steleng besok sore. Sebelum makan gratis, mereka akan melakukan pawai gerobak pentol bakso dari lapangan Gunung Steleng sampai Gerbang Madani dan kembali ke lapangan Gunung Steleng
Sekretaris Penguyuban Keluarga Jawi (Pagar Jawi) Hari Subianto saat bertandang ke Tribun biro Penajam, Rabu (22/10/2014) pagi menjelaskan, makan gratis dan pawai gerobak pentol bakso ini dilakukan, karena adanya isu bahwa salah seorang penjual pentol menggunakan daging kucing.
"Padahal itu tidak benar. Kami juga sudah sosialisasi sama Dinkes, MUI dan Peternakan. Tidak ada masalah dan itu hanya isu. Kami ingin menunjukan kepada masyarakat, bahwa pentol yang dijual itu tidak mengandung daging babi, kucing maupun tikus," katanya (samir)