Jumat, 3 Oktober 2025

PKS Sulsel Siapkan 1.000 Sapi Kurban

DPW PKS Sulawesi Selatan akan menyebarkan 1.000 ekor sapi kurban pada Hari Raya Idul Adha 1433 H nanti.

Editor: Dewi Agustina
zoom-inlihat foto PKS Sulsel Siapkan 1.000 Sapi Kurban
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Seorang pekerja memeriksa kesehatan domba satu per satu yang dijual di Depot Hewan Kurban Tamansari dibawah jalan layang Paspati, Balubur, Kota Bandung, Selasa (16/10/2012). Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Distan) Kota Bandung telah menyiapkan 30 ribu kalung bertanda Sehat dan Layak bagi hewan kurban yang sehat untuk dijual pedagang guna kebutuhan Idul Adha 2012 mendatang. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

Laporan Wartawan Tribun Timur, Adin Syekhuddin

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - DPW PKS Sulawesi Selatan akan menyebarkan 1.000 ekor sapi kurban pada Hari Raya Idul Adha 1433 H nanti. Sapi-sapi kurban tersebut berasal dari kader dan masyarakat umum yang mempercayakan kepada PKS di semua daerah untuk mengelola hewan kurbannya.

Hewan kurban tersebut akan disebar di semua daerah di Sulawesi Selatan.

Menurut Ketua Panitia Ansyitah Idul Adha PKS Sulsel, Andi Hadi Ibrahim, kegiatan sebar kurban ini menjadi program rutin PKS tiap tahunnya.

"Setiap Idul Adha kita pasti banyak masyarakat yang mempercayakan kurbannya kepada kami, begitu pula para kader. Karena memang PKS mengalokasikan daging kurban dengan baik, sampai ke pelosok," kata Andi Hadi di Kantor DPW PKS Sulsel, Rabu (17/10/2012).

Rencananya, pada Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada Jumat (26/10/2012) akan diadakan penyembelihan hewan kurban di Kantor DPW PKS Sulsel.

"Akan ada penyembelihan beberapa ekor hewan kurban sapi di kantor pada hari H nanti," kata Andi Hadi.

Baca Juga:

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved