Minggu, 5 Oktober 2025

Tanah Abang Jadi Spot Baru ‘Live Shopping’ E-Commerce

Go digital, pedagang Pasar Tanah Abang giat manfaatkan e-commerce & Shopee Live guna dorong ekspor produk lokal dan transformasi UMKM ke ranah global.

|
Editor: Anniza Kemala
Istimewa
Setelah pelantikan, Menteri UMKM Maman Abdurrahman bersama Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Muhaimin Iskandar menyempatkan berbincang dengan para pedagang yang tengah menyiapkan live streaming di Pasar Tanah Abang, Rabu (15/1/2025) 

Saat berdiskusi, Christin menyampaikan, dahulu pedagang atau pengusaha UMKM hanya mengandalkan toko fisik untuk mendulang cuan. Kini, para pedagang mulai menyadari betapa pentingnya teknologi eCommerce sebagai salah satu cara untuk memperluas akses pasar.

Christin juga menambahkan bahwa para pedagang di Tanah Abang merupakan bagian penting dalam rantai pasok barang di e-commerce. Selain membuka lapak di e-commerce, para pedagang di Tanah Abang juga menjadi pemasok barang bagi para reseller yang berjualan via Shopee.

“Para Penjual di Tanah Abang ini merupakan hulu dari pasokan produk yang tersedia di platform Shopee. Dengan sistem rantai pasok yang sudah terbangun dengan sendirinya di Tanah Abang ini, peran kami sebagai platform e-commerce di sini sebagai perpanjangan tangan bagi para penjual di Tanah Abang yang ternyata telah memiliki reseller dari produk-produk mereka,” jelas Christin.

Baca juga: Shopee Catatkan Penjualan UMKM Naik Tujuh Kali Lipat di Event 12.12, Fesyen Tertinggi

Christin menyebut sinergi yang terjalin antara pedagang grosir di Tanah Abang dengan penjual online membuat rantai bisnis dari hulu ke hilir berjalan sangat baik. Masing-masing pihak memiliki peran yang sama penting dalam rantai pasok sehingga saling menguatkan satu sama lain.

Christin menambahkan fitur-fitur e-commerce turut menjadi penyokong aktivitas bisnis pedagang di Tanah Abang. Dia menjabarkan fitur belanja interaktif Shopee Live menjembatani pedagang dan pembeli untuk melakukan interaksi layaknya di toko luring.

Hal ini memberikan pengalaman belanja yang lebih meyakinkan bagi pembeli sekaligus membuka kran penjualan para pedagang. Bahkan, pada 2024 lalu, lebih 1 miliar produk UMKM laku dijual melalui Shopee Live.

Sebagai informasi, kunjungan Menteri UMKM dan Menko Pemberdayaan Masyarakat ke Pasar Tanah Abang dilakukan dalam rangkaian acara pelantikan pejabat eselon I dan peresmian logo baru dari Kementerian UMKM. Acara ini sekaligus menjadi simbol perubahan yang terjadi di Pasar Tanah Abang.

Menteri Maman sengaja memilih Tanah Abang sebagai lokasi pelantikan untuk menegaskan komitmennya; kementerian yang dipimpinnya tidak hanya bekerja di balik meja, tetapi juga hadir langsung di tengah denyut nadi perubahan.

“Transformasi digital (UMKM) harus terus didorong agar bisa bersaing di pasar global. Maka dari itu UMKM harus bisa beradaptasi dan masuk ke digital,” kata Maman.

“Kami juga ingatkan agar platform e-commerce ini membantu UMKM. Marketplace harus berkontribusi pada peningkatan bisnis produk lokal. Penjualan produk lokal harus terus meningkat dari tahun ke tahun,” tegas Maman.

Baca juga: Kisah Sukses AD REVIEW Manfaatkan Shopee, Tambah Pendapatan Berkat Youtube Shopping Affiliates

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved