Sabtu, 4 Oktober 2025

Kisah Aryya Handaru Raih Adhi Makayasa Akademi Angkatan Laut, Sempat Diragukan Menjadi yang Terbaik

Aryya menyebut pencapaian ini merupakan hasil dari perjuangan panjang yang dilaluinya sejak awal seleksi hingga masa pendidikan di akademi.

Penulis: Igman Ibrahim
Tribunnews.com/Igman Ibrahim
PERWIRA REMAJA - Perwira remaja TNI Angkatan Laut (AL), Aryya Handaru, meraih penghargaan Adhi Makayasa dalam Upacara Prasetya Perwira (Praspa) 2025 yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/7/2025). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perwira remaja TNI Angkatan Laut (AL), Aryya Handaru, meraih penghargaan Adhi Makayasa dalam Upacara Prasetya Perwira (Praspa) 2025 yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/7/2025). 

Aryya dinobatkan sebagai lulusan terbaik dari Akademi Angkatan Laut tahun ini.

Baca juga: Sosok 8 Peraih Adhi Makayasa 2025 dari Akmil hingga Akpol, 3 Perwira asal Jawa Tengah

Akademi Angkatan Laut (AAL) adalah lembaga pendidikan tinggi militer milik Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) yang bertujuan untuk mencetak perwira profesional matra laut. Kampusnya berlokasi di Krembangan, Surabaya, Jawa Timur.

Selain dia, ada 7 orang lainnya yang disematkan menjadi Perwira Adhi Makayasa dari Akademi AD, AU, AL maupun Polri.

Baca juga: Lantik Perwira TNI-Polri, Prabowo: Jadilah Tentara Rakyat, Polisi Rakyat

Adhi Makayasa adalah penghargaan tahunan yang diberikan kepada lulusan terbaik dari masing-masing akademi militer dan kepolisian di Indonesia.

Penghargaan ini diberikan kepada taruna/taruni yang menunjukkan prestasi luar biasa dalam tiga aspek. Akademik: Nilai pelajaran dan kemampuan intelektual, Jasmani: Ketahanan fisik dan kemampuan olahraga militer dan Kepribadian: Sikap, mental, dan kepemimpinan selama pendidikan.

Usai pelantikan, Aryya mengaku tidak menyangka dirinya bisa meraih gelar tertinggi tersebut.

Ia menyebut pencapaian ini merupakan hasil dari perjuangan panjang yang dilaluinya sejak awal seleksi hingga masa pendidikan di akademi.

“Perasaan saya bangga. Tidak menyangka, tapi saya percaya bahwa saya tidak akan mengkhianati hasil. Saya sudah berusaha memberikan yang terbaik, dan puji Tuhan mendapatkan yang terbaik,” ujar Aryya.

Aryya juga mengungkapkan bahwa dalam perjalanannya, ia kerap mendapat keraguan dari orang lain. Namun hal itu justru menjadi dorongan untuk terus membuktikan diri.

“Di dalam kami berjuang dan belajar terus meskipun banyak yang mungkin ragu, banyak yang mungkin tidak percaya, mencaci, dan sebagainya. Tapi tetap berusaha, dan puji Tuhan dapat yang terbaik,” tuturnya.

Aryya merupakan anak pertama di keluarganya yang menjadi anggota militer. Sang adik disebut berencana mengikuti jejaknya pada tahun depan.

Kini setelah resmi menjadi perwira remaja TNI AL, Aryya mengaku pihaknya berkomitmen untuk tetap konsisten dan mengabdi bagi bangsa. 

“Target saya untuk jadi konsisten dan semoga bisa berguna bagi TNI AL, TNI, juga NKRI,” ujarnya.

Kepada orang tuanya, Aryya langsung mengucapkan terima kasih atas dukungan yang tak pernah putus. 

Baca juga: Anak Buruh Pabrik Sukses Jadi Perwira Remaja TNI AL, Wujudkan Mimpi Ayah yang Gagal Masuk Tentara

Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved