Profil Atmakusumah Astraatmadja, Tokoh Pers yang Meninggal Dunia Hari Ini
Profil Atmakusumah Astraatmadja, tokoh pers nasional yang meninggal dunia hari ini, Kamis (2/1/2025).
TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Atmakusumah Astraatmadja, tokoh pers nasional yang meninggal dunia hari ini, Kamis (2/1/2025).
Kabar meninggalnya Atmakusumah Astraatmadja disampaikan penulis dan wartawan senior, Andreas Harsono.
"Atmakusumah Astraatmadja (lahir di Labuan 1938) meninggal hari ini di RSCM Jakarta," tulis Andreas di akun X-nya.
Profil Atmakusumah Astraatmadja
Atmakusumah Astraatmadja merupakan Ketua Dewan Pers pertama.
Atmakusumah Astraatmadja lahir di Labuan, Banten, 20 Oktober 1938.
Atmakusumah wafat di usia 86 tahun.
Pada 2023 lalu, Atmakusumah Astraatmadja terpilih sebagai penerima penghargaan Lifetime Achievement dalam Anugerah Dewan Pers (ADP) 2023.
Dewan Juri ADP 2023 secara bulat memilih Atmakusumah tanpa ada nomine lain.
Hal ini karena kiprah Atmakusumah di dunia pers nasional maupun internasional.
“Saya persembahkan penghargaan ini kepada senior-senior dan kawan-kawan saya yang telah mendahului saya,” tutur Atmakusumah saat menerima penghargaan di Hotel JW Marriott, Jakarta, 10 November 2023, dikutip dari laman Dewan Pers.
Atmakusumah juga sempat memperoleh penghargaan karena ketekunannya di bidang jurnalisme, sastra, dan seni komunikasi kreatif dari The Ramon Magsaysay Award Foundation, Manila, Filipina pada tahun 2000.
Jejak Karier Atmakusumah
- Pengajar di Lembaga Pers Dokter Soetomo (LPDS)
- Ketua Dewan Pers (2002 – 2003)
- Direktur Eksekutif LPDS (1994 – 2002)
- Ketua Tim Ombudsman Kompas (2000 – 2003)
Sumber: TribunSolo.com
BREAKING NEWS: Arif Budimanta, Mantan Stafsus Presiden Jokowi Meninggal |
![]() |
---|
BREAKING NEWS DPR Sepakat Hentikan Tunjangan Perumahan dan Moratorium Kunjungan Kerja |
![]() |
---|
BREAKING NEWS Kompol Cosmas Resmi Dipecat dari Polri Terkait Kasus Rantis Lindas Ojek Online |
![]() |
---|
Pejabat KBRI Peru Cetro Leonardo Purba Ditembak Mati Hanya Beberapa Meter dari Rumahnya |
![]() |
---|
Didampingi Megawati hingga Bahlil, Prabowo Minta Polri-TNI Tindak Tegas Pelaku Perusak dan Penjarah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.