Sabtu, 4 Oktober 2025

Pemilu 2024

Wiranto Minta Maaf Belum Bisa Gabung PPP, Lebih Fokus Bertugas Jadi Pembantu Presiden

Wiranto meminta maaf belum bisa bergabung bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Sebab, Eks Panglima TNI itu masih fokus bertugas wantimpres

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Johnson Simanjuntak
Fersianus Waku
Mantan Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Wiranto mengatakan dirinya pernah menjadi nahkoda kapal perang. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Dewan Pertimbangan Presiden RI Wiranto meminta maaf belum bisa bergabung bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Sebab, Eks Panglima TNI itu masih fokus bertugas menjadi pembantu presiden.

Hal tersebut diungkap Wiranto saat menemui Plt Ketua Umum Mardiono di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat pada Senin (1/5/2023) hari ini.

"Saya sendiri meminta maaf karena memang masih terikat sebagai ketua dewan pertimbangan presiden dan saya tahu bahwa ke depan nanti suasana tidak ringan yang dihadapi seorang kepala negara," ujar Wiranto.

Wiranto menyatakan pihaknya masih akan tetap berkonsentrasi untuk membantu Presiden Jokowi.

Khususnya untuk memberikan nasihat hingga pertimbangan yang diperlukan untuk Eks Gubernur DKI Jakarta tersebut.

"Saya sementara akan tetap berkonsentrasi untuk membantu Presiden yang memberikan nasihat dan pertimbangan yang beliau perlukan dan tidak atau belum terikat dengan partai politik," jelas Wiranto.

Namun begitu, kata Wiranto, pihaknya telah menyerahkan sedikitnya 100 loyalisnya yang juga eks Kader Partai Hanura untuk menjadi calon legislatif (caleg) dari PPP

Dia menyampaikan seluruh loyalisnya itu memiliki kemampuan yang mumpuni.

Sebaliknya, kehadiran mereka diharapkan dapat membantu membesarkan partai berlambang kakbah tersebut.

Baca juga: Berkemeja Batik Hijau Sambangi Markas PPP, Wiranto Jadi Kader?

"Ini yang saya sampaikan dan nanti secara resmi saya serahkan anggota saya kepada Pak Ketua agar dapat dididik dan dapat dimatangkan agar menjadi pemimpin-pemimpin yang berguna bagi masyarakat," pungkasnya.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved