Sabtu, 4 Oktober 2025

Menteri BUMN Erick Thohir Dianggap Tokoh Muda yang Potensial

Hasil survei Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) mencatat Menteri BUMN Erick Thohir masuk dalam 10 tokoh paling berpengaruh di pemerintahan Jokowi.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Arif Fajar Nasucha
ist
Menteri BUMN Erick Thohir menghadiri acara Hayu urang Ngamumule Budaya Karuhun di Desa Cikampek Pusaka, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (17/9/2022). Peneliti LPI Febri Wahyuni Sabran sebut berdasarkan hasil survei LPI, Menteri BUMN Erick Thohir termasuk salah satu dari 10 tokoh paling berpengaruh dalam pemerintahan Jokowi 

Adapun dalam survei tersebut, 10 menteri/kepala lembaga negara paling berpengaruh dalam pemerintahan Jokowi pada semester I Tahun 2022 di antaranya:

1. Kepala BIN Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan 2,39 persen.

2. Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa dengan skor 2,38 persen.

3. Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo 2,38 persen.

4. Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD 2,38 persen.

5. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir 2,38 persen.

6. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno 2,35 persen.

7. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono 2,35 persen.

8. Menteri Keuangan Sri Mulyani 2,34 persen

9. Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian 2,33 persen

10. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi 2,32 persen

Sebagai informasi, survei LPI tersebut bekerjasama dengan Indonesian Public Institute (IPI), dan Indonesian Club (IC).

Survei nasional diadakan di 23 Provinsi di Indonesia sejak 30 Agustus sampai 12 September 2022.

Populasi survei ini adalah para dosen/pakar, peneliti, anggota LSM/NGO, aktivis seniman .

Teknik sampling yang digunakan pada riset ini adalah purposive sampling di mana subjek yang ditunjuk sebagai sampel memiliki kriteria khusus seperti profesi dan bidang keilmuannya.

Berdasarkan teknik sampling tersebut, jumlah sampel yang di peroleh sebanyak 800 responden.

Margin of error dari ukuran sampel tersebut sebesar 3,5 persen pada tingkat kepercayaan sekitar 95 persen.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved