Bursa Capres
Gerindra: Sah-sah Saja Pernyataan Jokowi yang Mengarah ke Ganjar Pranowo di Rakernas Projo
Ketua harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad turut menyoroti pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Rakernas V Relawan Pro Jokowi (Projo)
"Jangan sampai, kalau kita ini nggak satu saya pun nanti memutuskan akan bertanya pada saudara semua. Tidak saya putuskan sendiri, saya bukan tipikal seperti itu. Saya akan tanya ketuanya dulu calon kita siapa" kata Jokowi.
Jokowi ingin menunjukkan bahwa relawan pendukungnya masih solid dan masih satu tujuan demi masa depan bangsa Indonesia sebagai kapal besar yang harus dinakhodai seorang pemimpin ulung.
"Saya akan tunjukkan di tingkat dengan pertemuan besar di tingkat nasional, bahwa kita ini masih solid kita ini masih satu dan masih semangat. Karena yang kita miliki ini adalah kapal besar, bukan kapal kecil," tandasnya.