Minggu, 5 Oktober 2025

Idul Adha 2021

Tata Cara Menyembelih Hewan Kurban Idul Adha 2021 Disertai Bacaan Doa dengan Lafal Latin dan Arti

Inilah tata cara menyembelih hewan kurban saat Idul Adha 2021 disertai bacaan doa dengan lafal latin dan arti.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
Asep Sofian memberi pakan sapi jenis Limosin dengan bobot hampir 1 ton di tempat penggemukan (pembesaran) milik H Nanang, di Gang Assalam, Kelurahan/Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (10/7/2021). Inilah tata cara menyembelih hewan kurban saat Idul Adha 2021 disertai bacaan doa dengan lafal latin dan arti. 

Domba, umur 1 tahun ke atas, berlaku untuk 1 orang.

  • Waktu Penyembelihan

Waktu penyembelihan hewan kurban adalah setelah salat Idul Adha alias pada 10 Dzulhijjah hingga terbenamnya matahari tanggal 13 Dzulhijjah (hari tasyrik yang terakhir).

Jadi, waktunya selama empat hari, yaitu tanggal 10, 11, 12, dan 13 Dzulhijjah.

Artinya, penyembelihan hewan kurban saat Idul Adha 1441 H mulai dari Selasa, 20 Juli 2021 hingga Jumat, 23 Juli 2021.

Sementara orang yang menyembelih hewan kurban sebelum Idul Adha, dinilai sebagai sembelihan biasa.

Dengan kata lain, penyembelihan itu dinyatakan bukan sebagai kurban.

  • Sunah dan Tata Cara Menyembelih Hewan Kurban

Saat menyembelih hewan kurban, kita disunnahkan untuk melakukan hal-hal berikut:

- Memakai alat potong yang tajam untuk memudahkan penyembelihan

- Hewan yang disembelih hendaknya menghadap arah kiblat

- Memotong dua urat yang ada di kiri dan kanan leher agar lekas mati

- Membaca doa saat menyembelih hewan

Jika hewan kurban disembelih sendiri, maka doa menyembelih kurban yang diucapkan seperti ini:

بِسْمِ اللَّهِ وَاللَّهُ أَكْبَرُ اَللَّهُمَّ إِنَّ هَذَا مِنْكَ وَلَكَ

Bismillahi wallahu Akbar, Allahumma inna hadza minka wa laka.

Arti: Dengan menyebut nama Allah, Allah Maha Besar, Ya Allah, sesungguhnya (sembelihan) ini dari-Mu dan untuk-Mu.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved