Kamis, 2 Oktober 2025

Krisdayanti Beberkan Jumlah Uang yang Ia Keluarkan untuk Dana Kampanye saat Nyaleg

Krisdayanti beberkan jumlah uang yang telah ia keluarkan untuk dana kampanye selama mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI.

"Ayo dong harus jujur di awal,"

"Di atas berapa M?" desaknya.

Dengan terbata, Krisdayanti mengatakan ia menghabiskan biaya Rp 2 miliar sejak awal hingga akhir kampanye.

"2 untuk semua proses dari awal sampai akhir, logistik dan lain-lainya," jelas Krisdayanti.

Muhammad Farhan kemudian menimpali pernyataan Krisdayanti.

Ia mengaku untuk logistik sekitar Rp 300 juta, namun biaya membengkak di bagian operasional.

"Kalau logistik sekitar hampir Rp 300 juta, kalau operasional yang sangat mahal," terang Muhammad Farhan.

"Iya operasional sangat mahal," imbuh Krisdayanti.

"Sangat mahal itu berapa?" tanya Najwa Shihab.

"Diatas Rp1,5 miliar," tegas Muhammad Farhan.

Krisdayanti menjelaskan biaya operasional dapat membekak karena ia harus bolak-balik ke dapilnya dengan menggunakan pesawat.

"Kalau saya karena harus naik pesawat," jelas Krisdayanti.

SIMAK VIDEONYA:

Krisdayanti Lolos Jadi Anggota DPR, Raih Suara Terbanyak di Dapilnya

Diva pop Krisdayanti dipastikan melenggang ke senayan setelah perolehan suaranya unggul dari para pesaingnya dalam pemilihan umum (pemilu) 2019 yang digelar pada 17 April lalu.

Wanita yang akrab disapa KD itu maju sebagai calon anggota DPR RI melalui PDIP dengan Dapil Malang Raya.

Halaman
123
Sumber: TribunJakarta
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved