Sabtu, 4 Oktober 2025

Kaleidoskop 2017

April 2017: Janji Potong Payudara Jika Anies-Sandi Menang hingga Kesaktian Pak Harto

Wanita itu berjanji bakal memotong payudara jika Anies-Sandi menang, dan begini nasibnya.

Penulis: Rendy Sadikin
Warta Kota
Ibu Ini Mau Potong Payudara Kalau Anies Sandi Menang 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kanal Nasional Tribunnews.com merangkum sejumlah peristiwa menarik yang mengharubiru selama April 2017.

Salah satunya adalah seorang wanita yang menepati janji memotong payudaranya ketika Anies Baswedan dan Sandiaga Uno menang Pemilihan Gubernur DKI Jakarta.

Sebelumnya, wanita tersebut berjanji akan memotong payudara jika Anies-Sandi menang dalam sebuah video yang viral di media sosial.

Netizen pun menagih janji wanita itu.

Gayung bersambut, wanita yang tidak diketahui nama dan asalnya tersebut mengaku siap menepati janji yang ia anggap adakah sebuah utang itu.

Video itu diunggah oleh sebuah akun gosip di Instagram, @lambe_turah pada, Rabu (19/4/2017).

Namun ternyata ada alasan di balik dari keberanian dan kenekatan wanita ini.

Alasannya: dia mengidap penyakit kanker payudara yang sudah memasuki stadium empat.

Oleh karena itu ia harus segera melakukan pemotongan pada payudaranya.

Dengan tegas ia pun menjelaskan bahwa ia siap untuk memotong payudaranya karena janji adalah utang.

Berikut 5 berita lain yang mengharubiru sepanjang April 2017:

1. 'Kesaktian' Pak Harto

Seorang penjual ayam Taliwang mengaku melihat sendiri kesaktian Presiden ke-2 RI Soeharto ketika berada di Wisma Mr. Kajima, kawasan Pantai Sanur, Bali.

Soeharto memandangi para cucunya yang sedang asyik bermain di kolam renang.

Karena sudah sore, para ajudan dan pengasuh sibuk meminta para cucu naik dari kolam renang.

Halaman
123
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved