Sabtu, 4 Oktober 2025

HUT Kemerdekaan RI

Komentari Baju Adat Jokowi-JK, Surya Paloh Bilang Ini

Ketua Umum NasDem, Surya Paloh menilai penggunaan pakaian adat tersebut merupakan bagian dari Restorasi.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Presiden RI Joko Widodo (kiri) didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla (kanan) saat menghadiri pembukaan Sidang Tahunan MPR Tahun 2017 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2017). Sidang tersebut beragendakan penyampaian pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo dalam rangka HUT Ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam sidang tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR-DPD RI, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Jusuf Kalla (JK) hadir mengenakan pakaian adat.

Jokowi hadir mengenakan pakaian adat bugis‎ dan JK mengenakan pakaian adat Jawa.

Ketua Umum NasDem, Surya Paloh menilai penggunaan pakaian adat tersebut merupakan bagian dari Restorasi.

‎"Bagus itu. Itu kan yang namanya restorasi itu disana. Penguatan semua apa yang kita miliki. Budaya kita, termasuk pakaian adat," ujar Paloh di komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, (16/8/2017).

Menurut Paloh pakaian adat bilai dipakai kepala negara akan memberikan inspirasi kepada rakyatnya.

Baca: Miryam Sebut Penyidik Minta Rp 2 Miliar, KPK Lakukan Pemeriksaan Internal

Menanamkan kebanggaan kepada masyarakat mengenakan pakaian adat.

‎"Pak Jokowi pakai pakaian makassar. Yang makassar pak jusuf Kalla pakai pakaian adat jawa. Bagus itu," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved