Kamis, 2 Oktober 2025

Teror di Bandung

8 Fakta Aksi Teror Di Bandung: Meledakkan Bom, Tertawa, Dikejar Pelajar, Hingga Diterjang Peluru

Aksi teror terjadi di Taman Cipendawa, Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (27/2/2017) pagi.

Penulis: Adi Suhendi
Capture Youtube
Ledakan diduga bom panci terjadi di Bandung, Jawa Barat. Satu pelaku bom panci saat ini telah dikepung aparat Polrestabes Bandung dan Polda Jawa Barat. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aksi teror terjadi di Taman Cipendawa, Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (27/2/2017) pagi.

Informasi yang dihimpun Tribunnews.com, pelaku sempat meledakan bom panci berdaya ledak rendah di Taman Cipendawa.

Berikut fakta-fakta yang dihimpun Tribunnews.com dari aksi ledakan hingga pelaku tewas diterjang peluru petugas.

1. Bom Diletakan di Atas Neja

Sekitar pukul 08.30 WIB di Taman Basket Pandawa sebuah bom panci yang diletakan diatas meja bekas panggung sketbord meledak.

Akibat ledakan tersebut material bom atau gotri berupa paku baton ukuran 10 sentimeter terlempar ke berbagai arah.

Bahkan dua paku beton menggores mobil Daihatsu Luxio putih pelat nomor D 1892 QF yang terparkir di halaman rumah di Jalan Kresna nomor 55.

Terduga pelaku, sempat terlihat syok sejenak setelah bom itu meledak.

Tim Jibom Brimob Polda Jabar menyisir lokasi ledakan bom panci di Taman Pandawa, Jalan Krisna, Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Senin (27/2/2017). TRIBUN JABAR/TEUKU MUH GUCI S
Tim Jibom Brimob Polda Jabar menyisir lokasi ledakan bom panci di Taman Pandawa, Jalan Krisna, Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, Senin (27/2/2017). TRIBUN JABAR/TEUKU MUH GUCI S (Tribun Jabar/Teuku Muh Guci S)

Pelaku terpental terkena dentuman bom yang letusannya terdengar seperti suara ban meledak.

Posisi pelaku terlentang setelah bom meledak.

Kemudian pelaku berdiri lalu lari cepat ke arah kantor Kelurahan Arjuna.

2. Ledakan Bom Kenai Pelaku

Ledakan bom panci sempat mengenai tubuh terduga pelaku.

Jaket parasit dan rompi yang dikenakan terduga pelaku pun terlihat sobek.

"Kena di punggungnya. Tapi tidak berdarah," ujar Rizal Ilala Nugraha (23), warga Jalan Kresna nomor 55, Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, kepada Tribun Jabar, Senin (22/2/2017).

Halaman
1234
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved