Kamis, 2 Oktober 2025

WNI Disandera Abu Sayyaf

Kalla: Kita Tidak Mungkin Intervensi Abu Sayyaf

Usai bertemu Presiden Jokowi, arahan yang diberikan masih sama, yakni keselamatan para sandera merupakan yang utama.

Editor: Hendra Gunawan
Benar News/AFP
WNI ABK TB Charles yang berhasil kabur dari Abu Sayyaf, Muhamad Sofyan (baju hitam), bersama anggota kepolisian Filipina di Rumah Sakit Terpadu Sulu, 17 Agustus 2016. 

Arrmanatha mengatakan, saat ini Muhamad Sofyan dalam keadaan baik. Menurut dia, Muhamad Sofyan telah mendapatkan serangkaian pemeriksaan kesehatan sejak ditemukan oleh pihak Kepolisian Sulu, Filipina.

Selain pemeriksaan kesehatan, Sofyan juga menjalani proses wawancara untuk mengambil keterangan lebih lanjut terkait peristiwa penyanderaan dan apa saja yang sudah dialami oleh Sofyan selama disandera oleh kelompok Abu Sayyaf.

"Tentunya dia sudah menjalani proses pemeriksaan kesehatan dan interview untuk mengambil keterangan lebih lanjut kepada yang bersangkutan," ucapnya.

Arrmanatha juga mengatakan saat ini Muhamad Sofyan telah berada di kota Zamboanga. Tim dari Kedutaan Besar RI Manila dan Konsulat Jenderal RI di Davao pun sudah berada di Zamboanga untuk menemui Sofyan.

"Saat ini yang bersangkutan sudah berada di Zamboanga dan KBRI di manila juga sudah berada di Zamboanga untuk menemuinya," kata Arrmanatha. (tribunnews/wahyu aji/kompas.com)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved