Pimpin Bareskrim, Kapolri Yakini Ari Dono Lebih Energik
Badrodin berharap di kepemimpinan Ari Dono, Bareskrim bisa lebih baik dalam penegakan hukum.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti menaruh harapan besar pada Irjen Ari Dono Sukmanto dalam memimpin Bareskrim.
Jenderal bintang empat ini meyakini Ari Dono mampu menangani berbagai kasus yang tengah ditangani para penyidik Bareskrim.
"Dia (Ari Dono) mumpuni, dia mampu lah, jangan meragukan," kata Badrodin, Sabtu (28/5/2016).
Lalu apa harapan Badrodin pada Kabareskrim baru itu?
Badrodin berharap di kepemimpinan Ari Dono, Bareskrim bisa lebih baik dalam penegakan hukum.
"Harapan tentu harus lebih baik dari sebelumnya karena kan dari sisi usia dia lebih muda. Kalau muda itu harapannya bisa lebih energik dan lebih baik dalam penegakan hukum," kata Badrodin.