Kamis, 2 Oktober 2025

Ledakan di Depok

Pria Korban Bom Ledakan di Depok Itu Adalah Anwar

Pria yang kini berbaring di Rumah Sakit Polri itu adalah Anwar.

zoom-inlihat foto Pria Korban Bom Ledakan di Depok Itu Adalah Anwar
/Repro MetroTV/FX ISMANTO
Revindo Saksi Kunci Dibalik BOM Depok Benji (Repro MetroTV/FX ISMANTO)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Pria yang mengalami luka bakar pasca ledakan diduga bom di Yayasan Yatim Piatu Bidakara, Jalan Nusantara Raya, Nomor 60, Beji Depok, Jawa Barat, Sabtu (8/9/2012) kemarin, akhirnya terungkap. Pria yang kini berbaring di Rumah Sakit Polri itu adalah Anwar.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto mengatakan terkuaknya identitas pria luka bakar tersebut berasal dari hasil pemeriksaan terhadap Arif Hidayat, seseorang yang ditangkap oleh Polda Metro dan Densus 88 di Bojonggede, Bogor, Jawa Barat pagi tadi, Senin (10/9/2012).

"Yang bersangkutan (Arif) mengaku memang mengenal Anwar yang pernah tinggal di rumah tersebut. Arif juga pernah bekerja di Depok Beji. Saat sama-sama di Beji, Anwar selalu mengajak Arief untuk berjihad," ujar Rikwanto.

Dijelaskan Rikwanto, penanganan kasus terorisme yang terjadi belakangan ini di wilayah hukum Polda Metro sudah dilimpahkan ke Densus 88 anti teror Mabes Polri.

Lebih lanjut, informasi yang dihimpun dari sumber di kepolisian ternyata menurut penuturan Thoriq, Anwar merupakan seorang mantan anggota kepolisian.

Sedangkan mengenai ledakan yang terjadi di Beji, bermula saat Anwar tengah meracik bom. Bom yang tercampur dari berbagai bahan seperti urea, belerang, alumunium, dimasukkan pembungkus bahan plastik, dan dimasukkan lagi ke tabung 3 kg yang sudah di modifikasi.

Tabung tersebut lalu dimasukkan ke dalam tas gendong untuk nantinya diledakkan di Mako Brimob Kwitang saat apel pagi tadi.

Namun, dikatakan sumber tersebut saat hendak dimasukkan ke tas ada kebocoran di tabung. Dan kebocoran itu diketahui Thoriq dari bau yang keluar. Anwar pun langsung membawa tabung itu ke kamar mandi.

Oleh Anwar, tabung disiram puluhan kali. Sementara pelaku lainnya sudah menyuruh Anwar untuk meninggalkan bom tabung tersebut. Bom itu kemudian meledak, sementara pelaku lain sudah berhamburan ke keluar.

"Para pelaku yang ada saat kejadian di Depok itu adalah Anwar (pembuat bom), Thoriq (calon pengantin di Mako Brimob Kwitang), Iwan, Sofyan, Bram, dan Anton. Sementara pelaku lain yang tidak hadir yakni Yusuf dan Jodi," terang sumber.

Sementara itu menurut keterangan seorang saksi penangkapan yang dilakukan Densus dan Polda Metro di Bojong Gede pagi tadi, Muhammad Iqbal mengatakan dirinya sempat ditanya polisi apakah mengenal salah seorang penghuni kontrakan yang merupakan sasaran dalam aksi penyergapan tersebut.

"Saya dikasih tahu foto orang yang lagi luka parah, tau orang ini nggak? Katanya itu korban dari ledakan di Depok, saya bilang kenal, itu namanya Anwar," terang Iqbal di lokasi penyergapan.

Dari keterangan Iqbal juga diketahui kontrakan tersebut awalnya dihuni dua orang, kemudian satu pulang kampung dan datang lagi satu orang baru. Jadi ada tiga orang yang tinggal di kontrakan tersebut, salah satunya bernama Anwar.

Hal itu juga turut dibenarkan oleh Melva, istri Anwar, ia menyebutkan foto-foto yang beredar di internet itu memang foto Anwar. "Iya itu memang Anwar, orangnya itu sawo matang, agak arab, keriting," tukas Melva.

Hal lain yang diungkap dari TKP penggeledahan di Bojong ternyata membenarkan Arif, warga Desa Susukan, Bojong Gede, Bogor, yang ditangkap kepolisian dalam penyergapan, Senin (10/9/2012) pagi tadi, sempat menjadi tukang bekam selama satu minggu di Yayasan Yatim Piatu Pondok Bidara yang sabtu malam lalu menjadi lokasi ledakan bom.

Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved