Jumat, 3 Oktober 2025

Bentrok di Taman Palem

Penyidikan Bentrok Kelompok John Kei-Hercules Terpisah

Kepala Satuan Resesrse Kriminal Polres Jakarta Barat, AKBP Hengky Hariadi mengatakan bahwa pemeriksaan terhadap kelompok John Kei

Editor: Anwar Sadat Guna
zoom-inlihat foto Penyidikan Bentrok Kelompok John Kei-Hercules Terpisah
IST
Kelompok saling serang memperebutkan lahan kosong

Laporan Agus Nia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Satuan Resesrse Kriminal Polres Jakarta Barat, AKBP Hengky Hariadi mengatakan bahwa pemeriksaan terhadap kelompok John Kei telah usai dan tersangka sudah ditetapkan.

Pascabentrok antardua kelompok yakni kelompok Hercules dan John Kei di Jalan Kamal Raya Auto Ring Road, Cengkareng, Jakarta Barat, polisi telah menetapkan 98 orang sebagai tersangka.
Dari 104 orang yang diamankan di Kepolisian Resor (Polres) Jakarta Barat, enam orang lainnya dibebaskan karena tidak terbukti terlibat.

"Semua sudah diperiksa. Namun, untuk kelompok Hercules, mereka diperiksa di Resmob Polda," kata Hengki, Jumat (31/8/2012).

Dari bentrokan ini polisi juga menyita 15 unit mobil, 87 buah senjata tajam dan lima buah batang kayu yang digunakan dalam bentrokan tersebut.

Atas kejadian ini, 98 orang yang menjadi tersangka akan dikenakan pasal 2 (1) UU Darurat No 12 tahun 1951 dan atau pasal 335 (1) KUHP Jo 55 KUHP Jo 56 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan, membantu, dan ikut serta dalam melaksanakan tindak pidana.

Dengan ancaman hukuman untuk UU Darurat pasal 12 maksimal sepuluh tahun penjara dan ancaman hukuman untu pasal 335 (1) adalah pidana penjara paling lama satu tahun atau denda paling banyak empat ribu lima ratus rupiah.

Sebelumnya, bentrok terjadi, Rabu (29/8/2012) lalu. Kelompok John Kei mendatangi kelompok Hercules yang sedang menjaga lahan kosong di Sabar Ganda, Jalan Cengkareng Kamal RT 02/07, Kelurahan Cengkareng Barat.

Dengan membawa senjata tajam dan melakukan perbuatan tidak menyenangkan pada 10 orang kelompok Hercules yang sedang berjaga mengamankan tanah milik sebuah perusahaan properti ternama.

Lalu kelompok John Kei memaksa kelompok Hercules untuk meninggalkan lokasi lahan yang dijaga. Saat menuju ke lokasi, kelompok John Kei menggunakan 15 mobil, dan melengkapi diri dengan berbagai senjata tajam.

Kelompok Hercules sempat diperintahkan keluar dari lahan kosong, sehingga terjadi tawuran antara dua kelompok. Kedua kelompok yang bertikai kemudian dihalau aparat Polsek Cengkareng.

Kemudian Polres Jakarta Barat mengambil tindakan tegas dengan mengamankan kelompok John Kei.

BACA JUGA:

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved