Minggu, 5 Oktober 2025

Pembunuhan Wanita Muda

Pelaku Pembunuhan Enno Tertawa

Mereka saling berbisik untuk berkomunikasi satu sama lain.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Tiga pelaku pembunuhan Enno Farihah (19) diamankan polisi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Para tersangka pembunuhan Enno Farihah (19) sempat tertawa sesaat sebelum menghadiri sesi jumpa pers di Main Hall Mapolda Metro Jaya, pada Selasa (17/5/2016) siang.

Aparat kepolisian berseragam dan membawa senjata segera menegur langsung RAI (16), RAr (24), dan IH (24).

“Jangan tertawa,” tutur salah seorang aparat kepolisian memakai pelindung kepala dan bersenjata laras panjang itu kepada para pelaku.

Para pelaku memakai baju seragam berwarna oranye dan masker penutup wajah duduk melingkar di salah satu tempat di Main Hall Mapolda Metro Jaya.

Mereka saling berbisik untuk berkomunikasi satu sama lain.

Sesekali mereka terdiam dan saling memandang satu sama lain.

RAr sempat duduk sambil menekuk kaki, lalu, mengusap mata.

Mereka tak dapat leluasa bergerak karena tangan saling diborgol satu sama lain.

Di sekeliling mereka terdapat aparat kepolisian mengawasi. Tak ada kata yang diucapkan oleh para pelaku tersebut.

Rencananya, mereka akan turut dibawa saat rekonstruksi pembunuhan di Mess Karyawan PT Polyta Global Mandiri di Jalan Raya Perancis Pergudangan 8, Dadap, pada Selasa sore.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved