Tembakau Alternatif Dapat Menyebabkan Masalah Kesehatan pada Gusi? Ini Pendapat Peneliti
Ia menjelaskan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak dari penggunaan produk tembakau alternatif, seperti rokok elektrik, bagi gusi.
Untuk itu, keterbukaan pemerintah untuk melihat bukti-bukti ilmiah tentang produk tembakau alternatif sangat diperlukan. Sejauh ini, telah diketahui bahwa produk tembakau alternatif memiliki paparan risiko senyawa kimia berbahaya dan berpotensi berbahaya lebih rendah hingga 75-95 persen daripada rokok.
Dari sisi akademik, peneliti perlu bersikap terbuka. Menurutnya perlu ada dorongan terkait riset produk tembakau alternatif yang melibatkan berbagai pihak. Kolaborasi antar-universitas, pihak swasta, dan publik, termasuk para pengguna produk tembakau alternatif, diperlukan.
“Dari pengalaman saya, ada yang tadinya mempertanyakan soal produk tembakau alternatif, lama-lama mulai tertarik untuk ikut meneliti dan berkolaborasi,” pungkasnya. Hal itu bisa jadi pelajaran penting bahwa kolaborasi bisa menyamakan visi, serta mengikis sentimen dan bias dalam pengetahuan.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.