Senin, 6 Oktober 2025

Tips Kesehatan

Cara Mengobati Luka Bakar dengan Bahan Alami di Rumah, Mulai dari Madu hingga Lidah Buaya

Berikut ini cara untuk mengobati luka bakar dengan menggunakan bahan alami seperti air, madu, hingga lidah buaya.

Penulis: Adya Ninggar P
Editor: Arif Fajar Nasucha
Pixabay/jmexclusives
Ilustrasi bekas luka bakar - Simak cara untuk mengobati luka bakar dengan bahan alami di rumah 

Ternyata lidah buaya efektif dalam menyembuhkan luka bakar tingkat pertama hingga tingkat kedua.

Lidah buaya mengandung anti-inflamasi, meningkatkan sirkulasi dan menghambat pertumbuhan bakteri.

Kamu dapat menggunakan tanaman lidah buaya atau gel lidah buaya yang murni.

ilustrasi lidah buaya
ilustrasi lidah buaya (https://www.freepik.com/)

Jangan Lakukan

Memang beberapa bahan alami yang kita temukan di rumah dapat mengobati luka bakar yang kita alami.

Namun ada beberapa bahan yang tidak boleh kamu berikan pada luka bakarmu, yakni:

- Mentega

Jangan oleskan mentega pada luka bakarmu.

Mentega akan memperburuk luka bakarmu karena mentega menahan panas dan mungkin menyimpan bakteri berbahaya yang dapat menginfeksi kulit yang terbakar.

- Putih Telur

Jangan oleskan putih telur karena dapat menyebabkan infeksi bakteri.

- Pasta Gigi

Ini adalah hal yang sering dilakukan namun ternyata salah.

Jangan oleskan pasta gigi pada luka bakarmu karena pasta gigi dapat membuat luka bakarmu menjadi iritasi dan memungkinkan terjadinya infeksi.

- Es dan Air Dingin

Es baru dan air yang sanagt dingin dapat membuat iritasi luka bakar.

- Jika luka bakarmu kemudian membengkak dan melepuh, jangan pecahkan lepuhan itu karena dapat membuat infeksi.

- Jauhkan terkena matahari secara langsung karena luka bakar sensitif dengan sinar matahari.

(Tribunnews.com/Nadya)

Berita terkait tips kesehatan

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved