Kebakaran di Los Angeles
Kondisi Kering dan Angin Santa Ana Picu Kebakaran Hutan di Los Angeles
Kebakaran telah melanda beberapa wilayah di Los Angeles. Kebakaran ini dipicu oleh kekeringan berkepanjangan, serta angin Santa Ana.
Meski angin terkuat telah berlalu, para peramal cuaca memperingatkan kemungkinan terjadinya peristiwa angin Santa Ana berikutnya yang berpotensi memperparah situasi.
Langkah Penanganan dan Penyelidikan
Saat ini, investigasi mengenai penyebab awal kebakaran masih berlangsung.
Jaksa Wilayah Los Angeles, Nathan Hochman, menegaskan bahwa prioritas utama adalah menyelamatkan nyawa dan melindungi properti, serta mendukung upaya pemadaman api oleh petugas pemadam kebakaran.
Namun, Hochman juga menekankan pentingnya penyelidikan terhadap penyebab kebakaran.
"Jika terbukti ada unsur kesengajaan dan ulah manusia dalam pembakaran ini, maka pelaku pembakaran akan ditangkap, diadili, dan dihukum seberat-beratnya sesuai hukum yang berlaku," katanya.
Selain itu, Hochman memperingatkan masyarakat untuk tidak melakukan tindakan kriminal seperti penjarahan di area terdampak dan menghindari penggunaan pesawat tak berawak (drone) di sekitar lokasi kebakaran.
Peringatan juga diberikan terkait kemungkinan adanya penipuan yang menargetkan korban kebakaran.
Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap upaya penipuan yang memanfaatkan situasi darurat ini.
(Tribunnews.com/Farrah)
Artikel Lain Terkait Kebakaran di Los Angeles
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.