Minggu, 5 Oktober 2025

Arkeolog Amerika Tewas Tenggelam setelah Replika Kapal Viking Terbalik di Laut Lepas

Seorang Arkeolog asal Amerika tenggelam setelah replika kapal Viking terbalik di laut lepas selama ekspedisi ke Norwegia.

Penulis: tribunsolo
mysuperfoods
Ilustrasi Tenggelam - Seorang Arkeolog asal Amerika tenggelam setelah replika kapal Viking terbalik di laut lepas selama ekspedisi ke Norwegia. 

TRIBUNNEWS.COM - Arkeolog Amerika tewas tenggelam setelah replika kapal Viking yang ditumpanginya terbalik di laut lepas selama ekspedisi dari Kepulauan Faroe ke Norwegia, Selasa (27/8/2024).

Diberitakan BBC, terdapat enam orang di atas kapal Naddoddur saat kapal tersebut mengalami masalah pada Selasa malam (hari keempat pelayaran) dan sinyal marabahaya dikirim.

Namun, hanya lima orang yang berhasil menumpangi perahu penyelamat.

Mereka kemudian dievakuasi ke tempat aman menggunakan helikopter.

Sehari setelah kapal mulai mengalami masalah, mayat seorang wanita ditemukan pada Rabu (28/8/2024).

Mayat yang merupakan warga negara Amerika Serikat (AS) itu ditemukan di dekat lokasi tenggelamnya kapal.

Departemen Luar Negeri AS mengonfirmasi kematian seorang warga negara Amerika di lepas pantai Norwegia, tetapi menolak berkomentar lebih lanjut demi menghormati privasi keluarga.

"Kami menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga dan orang-orang terkasih almarhum," ujar Deplu AS tersebut kepada BBC News.

Media Norwegia mengidentifikasi wanita yang meninggal itu bernama Karla Dana berusia 29 tahun.

Menurut profil LinkedIn Dana, ia adalah seorang arkeolog yang mengkhususkan diri pada era Viking.

Ia pernah bekerja dan belajar di Kosta, Rika, Nikaragua, Panama, Spanyol, Inggris, Jerman, Maroko, Cina, dan Taiwan.

Baca juga: Kapal Perang Malaysia KD Pendekar Tenggelam di Tanjung Penyusop, Badan Investigasi Khusus Dikerahkan

Pada 2023, ia bergabung dengan The Explorers Club cabang Florida

Explorers Club adalah organisasi internasional bergengsi yang didirikan pada tahun 1904 oleh penjelajah Arktik untuk mempromosikan penemuan dan penelitian ilmiah.

Sebuah blog yang dikelola oleh kelompok itu memuat beberapa entri yang ditulis oleh Dana.

Dalam satu unggahan yang tampaknya ditulis sebelum keberangkatan mereka, Dana menggambarkan rasa takutnya terhadap ekspedisi tersebut saat ia menonton video tentang Laut Utara.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved