Konflik Palestina Vs Israel
Kolombia akan Tampung Anak-anak Gaza yang Terluka akibat Agresi Israel
Pemerintah Kolombia mengatakan akan membawa anak-anak Palestina yang mengalami luka-luka untuk mendapatkan pengobatan di negara itu.
Sementara itu, Kolombia merupakan pemasok batu bara terbesar Israel.
Pada tahun 2023, Kolombia telah menjual bahan bakar senilai 450 juta dolar ke Israel, dikutip dari The Times of Israel.
Namun akibat perang di Gaza, Kolombia memutuskan hubungan diplomatik dengan Israel
Konflik Palestina vs Israel
Israel telah menghadapi kecaman internasional di tengah serangan brutal yang terus berlanjut di Gaza sejak serangan 7 Oktober 2023.
Meskipun ada resolusi Dewan Keamanan PBB yang menuntut gencatan senjata segera, Israel masih terus melancarkan serangan di Gaza.
Akibat serangan Israel, lebih dari 37.200 warga Palestina telah terbunuh di Gaza.
Sebagian besar korban merupakan perempuan dan anak-anak.
Lebih dari 84.900 warga Palestina terluka akibat serangan Israel.
Selain itu, lebih dari delapan bulan setelah perang Israel, sebagian besar wilayah Gaza hancur.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Kolombia dan Konflik Palestina vs Israel
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.