Konflik Rusia Vs Ukraina
Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-638: Jerman Desak Moskow, Putin Sebut Kyiv Hindari Negosiasi
Berikut ini update perang Rusia dan Ukraina hari ke-638. Olaf Scholz desak Rusia mundur, Putin sebut Ukraina menghindari negosiasi.
Bantuan tersebut terdiri dari tiga juta peluru, sistem peledakan jarak jauh, dan peralatan musim dingin.
Ukraina saat ini sedang bersiap untuk pertempuran musim dingin kedua melawan Rusia.
Pasukan Ukraina Kesulitan di Front Timur
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, mengatakan pasukan Ukraina menghadapi operasi pertahanan yang sulit di bagian front timur ketika musim dingin tiba.
"Pasukan di selatan masih melakukan tindakan ofensif," katanya.
Baca juga: Lolos dari Upaya Pembunuhan, Zelensky: Operasi Maidan 3, Rusia akan Kudeta Ukraina
PM Hongaria Halangi Upaya Ukraina Gabung UE
Perdana Menteri Hongaria, Viktor Orban, mengancam akan menghalangi pencalonan Ukraina untuk menjadi anggota Uni Eropa (UE).
Para pemimpin Eropa akan bertemu pada 14 dan 15 Desember untuk membahas upaya Ukraina untuk bergabung dengan Uni Eropa.
Presiden Dewan Eropa, Charles Michel, memperkirakan akan terjadi pertemuan sulit bulan depan mengenai bergabungnya Ukraina ke UE.
Dia berjanji untuk melakukan segala daya untuk mengambil keputusan pada Desember 2023.
(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.