Sabtu, 4 Oktober 2025

Trending

Komandan Termuda Ukraina Tewas dalam Pertempuran, Dipuji sebagai Pahlawan oleh Presiden Zelensky

Salah satu komandan Ukraina tewas dalam pertempuran. Presiden Zelensky pernah memberikannya gelar Pahlawan Ukraina.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Arif Fajar Nasucha
Dirk Lustig
Dmytro Kotsyubaylo dengan serigala yang menjadi simbol unitnya. Salah satu komandan Ukraina tewas dalam pertempuran. Presiden Zelensky pernah memberikannya gelar Pahlawan Ukraina. 

TRIBUNNEWS.COM - Salah satu komandan batalion termuda di militer Ukraina, yang terkenal karena keberaniannya, tewas dalam pertempuran di Bakhmut.

Dilansir Independent, Dmytro Kotsyubaylo (27) telah lama menjadi target Rusia.

Ia dituduh oleh Rusia memiliki hubungan neo-Nazi dan fasis.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, yang memberi Orde Bintang Emas serta gelar "Pahlawan Ukraina" kepada Kotsyubaylo tahun lalu, mengatakan:

"Dia adalah salah satu pahlawan termuda Ukraina."

"Salah satu dari mereka yang sejarah, karakter, dan keberanian pribadinya selamanya menjadi sejarah, karakter, dan keberanian Ukraina."

Baca juga: Alexander Lukashenko Sebut Zelenskyy Mencoba Seret Belarusia dalam Konflik Ukraina dengan Rusia.

"Dia terbunuh dalam pertempuran di dekat Bakhmut – pertempuran untuk Ukraina."

Kotsyubaylo yang memiliki julukan "Da Vinci", adalah pemimpin kelompok Pravy Sektor [Sektor Kanan].

Ia menjadi terkenal di Ukraina karena perannya dalam perang selama tujuh tahun melawan separatis yang didukung Moskow di Timur.

Reputasinya untuk pertempuran garis depan semakin meningkat selama konflik saat ini.

Salah satu situs web pendukung Kremlin mengumumkan kematian Kotsyubaylo.

Mereka menulis:

“Seorang nasionalis Ukraina berpangkat tinggi telah dilikuidasi."

"Kita berbicara tentang Dmytro Kotsyubaylo dengan judulkan 'Da Vinci', seorang pendukung setia dan salah satu pemimpin 'Sektor Kanan' yang dilarang di Rusia dan diakui sebagai organisasi teroris."

Pravy Sektor
Pravy Sektor (Dirk Lustig)

Baca juga: Ilmuwan Rusia Penemu Vaksin Covid-19 Sputnik V Tewas Dicekik Pakai Ikat Pinggang

Pravy Sektor adalah salah satu kelompok bersenjata paling terkenal dan kontroversial yang muncul dari bentrokan protes Maidan, yang menggulingkan pemerintahan presiden pro-Moskow Ukraina Viktor Yanukovych pada tahun 2014.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved