Konflik Rusia Vs Ukraina
Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-267: Rudal Jatuh di Polandia, Diduga Bukan Serangan Moskow
Presiden Polandia Andrzej Duda, mengatakan tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa rudal itu adalah serangan yang disengaja atau diluncurkan oleh Rusia
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini serangkaian peristiwa perang Rusia dan Ukraina yang memasuki hari ke-267 pada Kamis (17/11/2022), dikutip dari The Guardian.
Rudal yang jatuh di Polandia diduga bukan serangan Rusia
Sebuah rudal jatuh di wilayah tenggara Polandia, menewaskan dua orang.
"Kemungkinan adalah peluru nyasar yang ditembakkan oleh pertahanan udara Ukraina dan bukan serangan Rusia", kata Polandia dan NATO.
Sementara, Presiden Polandia, Andrzej Duda, mengatakan tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa rudal itu adalah serangan yang disengaja atau diluncurkan oleh Rusia.
Dia menyebutkan kemungkinan rudal ditembakkan sebagai bagian dari pertahanan udara Ukraina dan "sayangnya jatuh di wilayah Polandia".
Baca juga: Jika Terbukti Polandia Diserang Rudal Ukraina, AS Tetap Sebut Rusia yang Bertanggung Jawab
Reaksi Sekjen NATO atas rudal yang hantam Polandia
Sekretaris Jenderal (Sekjen) NATO, Jens Stoltenberg, menegaskan bahwa analisis awal menunjukkan insiden itu "kemungkinan disebabkan oleh rudal pertahanan udara Ukraina yang ditembakkan untuk mempertahankan wilayah Ukraina" terhadap serangan rudal jelajah Rusia.
"Biar saya perjelas: ini bukan kesalahan Ukraina," tambahnya.
“Rusia memikul tanggung jawab utama karena melanjutkan perang ilegal melawan Ukraina.”
Sementara sekutu NATO bertemu di Brussel untuk membahas reaksi mereka atas insiden tersebut.
Reaksi Biden atas rudal yang jatuh di Polandia
Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, juga mengatakan rudal itu tidak mungkin ditembakkan dari Rusia karena lintasannya.
Baca juga: Presiden Ukraina Ngotot Bantah Tembakkan Rudal ke Polandia yang Bikin Marah NATO

Sekretaris pertahanan Biden, Lloyd Austin, mengatakan AS belum melihat apa pun yang bertentangan dengan penilaian awal Polandia bahwa rudal Selasa malam adalah hasil dari rudal pertahanan udara Ukraina.
Zelensky meyakini rudal yang jatuh di Polandia bukan milik Ukraina