Jumat, 3 Oktober 2025

Bom Mesir

ISIS Klaim Bertanggung Jawab Atas Serangan d Dua Gereja Koptik Mesir

Sebelum ini ISIS bertanggung jawab atas aksi pemboman bunuh diri terkait serangan di Gereja Katedral Koptik

Editor: Johnson Simanjuntak
youtube
Pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral Koptik di Kota Alexandria 

TRIBUNNEWS.COM, KAIRO - ISIS mengaku bertanggung jawab atas dua serangan bom bunuh diri di Gereja Koptik Mar Girgis di Tanta dan Katedral Santo Markus di Alexandria pada Minggu (9/4/2017).

Demikian menurut media berafiliasi dengan ISIS, Ammaq, seperti dikutip Egypt Independent, Senin (10/4/2017).

Sebelum ini ISIS bertanggung jawab atas aksi pemboman bunuh diri terkait serangan di Gereja Katedral Koptik di Desember lalu, yang menewaskan 29 orang.

Saat itu ISIS merilis sebuah video yang berisi ancaman untuk menghapuskan Kristen Koptik di Mesir.

Tepat saat digelar Ibadah Minggu Palma terjadi serangan pertama terjadi di dalam ruang ibadah Gereja Koptik di Tanta. Setidaknya ada 27 jemaat yang tewas dan 78 lainnya luka-luka.

Bom di Alexandria ini merupakan serangan kedua, dan menewaskan 17 orang dan melukai 40an orang lainnya. (Egypt Independent)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved