Kamis, 2 Oktober 2025

Kementerian PU Alokasikan Rp630 Miliar untuk Bangun 63 Jembatan Gantung di 2026

Kementerian PU sedang menuntaskan pembangunan 50 jembatan gantung tahun 2025 ini, di mana sebagian diantaranya sudah selesai dibangun.

dok.
JEMBATAN GANTUNG - Jembatan gantung yang dibangun Kementerian Pekerjaan Umum (PU). Tahun 2025 ini, Kementerian PU sedang menyelesaikan pembangunan 50 jembatan gantung di sejumlah daerah. 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) sedang menuntaskan pembangunan 50 jembatan gantung tahun 2025 ini, di mana sebagian diantaranya sudah selesai dibangun.

Dari 50 itu, ada 8 jembatan yang lokasinya di Sulawesi Selatan, yaitu Jembatan Gantung Kanjero sepanjang 68 meter dan Jembatan Gantung Poton sepanjang 36 meter di Kabupaten Luwu Utara.

Lalu, ada Jembatan Gantung Lamangiso sepanjang 68 meter dan Jembatan Gantung Jauh Pandang sepanjang 51 meter di Kabupaten Wajo.

Kemudian, ada Jembatan Gantung Kalimporo sepanjang 51 meter dan Jembatan Gantung Minasa Upa sepanjang 102 meter.

Selanjutnya, ada Jembatan Gantung Benteng Pattiro sepanjang 68 meter dan Jembatan Gantung Palambuta (Bululoe) sepanjang 51 meter.

"Kehadiran jembatan gantung ini diharapkan memberikan dampak nyata dalam mempercepat aktivitas masyarakat, terutama dalam mendukung kegiatan ekonomi, pendidikan, dan pelayanan publik,” kata Menteri PU Dody Hanggodo dalam keterangan tertulis, Selasa (22/7/2025).

Pada 2026, Kementerian PU mengalokasikan anggaran Rp 630 miliar untuk membangun 63 jembatan gantung di berbagai wilayah Indonesia.

Penentuan 63 lokasi pembangunan jembatan gantung pada 2026 akan melalui kajian teknis mendalam dan survei lapangan.

Pembangunan akan mempertimbangkan aspek ekonomi, tingkat keterisolasian wilayah, aksesibilitas transportasi, dan aspek teknis lainnya.

Baca juga: 10 Jembatan Gantung Terbaik di Jepang: Mishima Skywalk, Kokonoe Yume Bridge, dan Lainnya

Jembatan gantung umumnya dibangun dengan bentang antara 30–200 meter dan lebar sekitar 1,8 meter, menyesuaikan dengan kondisi lapangan.

 

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved