YLKI: Konsumen Harus Perhatikan Label Produk
Terkait dengan beredarnya bakso olahan daging babi yang diberi label halal, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) meminta masyarakat agar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terkait dengan beredarnya bakso olahan daging babi yang diberi label halal, Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) meminta masyarakat agar lebih jeli mengamati produk yang akan dibeli tersebut.
"Konsumen hendaknya lebih peka dalam mengamati label yang tertera pada produk," kata Sudaryatmo, Ketua Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia, di Jakarta, Sabtu (15/12/2012).
Sudaryatmo bilang, label merupakan media komunikasi, informasi dan edukasi antara produsen dan konsumen. Melalui label tersebut konsumen dapat mengetahui informasi mengenai produk yang akan dibeli. "Misalnya informasi nilai gizi, atau komposisi bahan produk," ujar Sudaryatmo.
Dan yang paling penting, dalam label tersebut kitajuga harus memperhatikan nomor register yang dikeluarkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Karena bila ada nomor registernya, konsumen dapat melaporkan bila ada ketidaksesuaian antara produk dengan yang tercantum di label.
"Jika tidak ada no register, sebaiknya masyarakat tidak membeli produk tersebut," ujar Sudaryatmo.
Klik: