Kamis, 2 Oktober 2025

Pemilihan Gubernur Sulsel

Kades di Jeneponto Doakan IA Jadi Gubernur

mendoakan Ilham Arief Sirajuddin menjadi gubernur dan Abd Aziz Qahhar Mudzakkar terpilih di Pilgub 22 Januari 2013

Editor: Budi Prasetyo
zoom-inlihat foto Kades di Jeneponto Doakan IA Jadi Gubernur
Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin

Laporan Wartawan Tribun Timur / Ilham

TRIBUNNEWS.COM JENEPONTO -Sejumlah kepala desa dan perangkat desa di Kecamatan Tamalate, Kabupaten Jeneponto, Jumat (5/10/2012) mendoakan Ilham Arief Sirajuddin menjadi gubernur dan Abd Aziz Qahhar Mudzakkar terpilih di Pilgub 22 Januari 2013

Doa diutarakan Kepala Desa Turatea Timur, Kecamatan Tamalate, Jeneponto Suryawan Kr Makka, saat menerima silaturahmi bersama Ilham di kediaman Suryawan, Desa Turatea Timur, Jeneponto.

"Hari ini Pak Ilham hadir sebagai bakal calon gubernur dan kami doakan agar kehadirannya tahun depan bukan lagi sebagai calon, tetapi sudah menjadi gubernur," kata Suryawan.

Ilham yang juga Wali Kota Makassar dua periode, menyampaikan, program unggulannya yakni peningkatan ekonomi  kerakyatan di pedesaan melalui dana bergulir Rp 50  hingga Rp 200 juta yang dikelola melalui badan usaha milik desa.

Selain dana bergulir, Ilham juga mengutarakan sertifikasi gratis lahan pertanian produktif untuk meningkatkan kebutuhan pangan masyarakat.

"Insya Allah saya tidak akan mempermalukan Pak Desa atas inisiatifnya mengundang saya ke sini. Dan saya akan hadir kembali membawa harapan baru serta kehidupan lebih baik," kata Ilham.

Baca   Juga   :

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved