Minggu, 5 Oktober 2025

Investor Kakap Dunia Tertarik Rencana IPO Pegadaian

beberapa investor asing yang mengelola dana besar, terlibat aktif mengikuti presentasi PT Pegadaian saat mengikuti Investor Day di Hong Kong.

Editor: Sugiyarto
zoom-inlihat foto Investor Kakap Dunia Tertarik Rencana IPO Pegadaian
tribun jambi
ilustrasi pegadaian

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa investor asing yang mengelola dana besar, terlibat aktif mengikuti presentasi PT Pegadaian saat mengikuti Investor Day di Hong Kong.

Para investor kakap itu antara lain AIA, ICBC, Golman Sach, juga T. Rowe Price. Investor kakap ini mengelola dana global hingga miliaran dollar dari seluruh penjuru dunia.

Direktur Utama PT Danareksa Sekuritas Marciano H. Herman mengakui minat investor asing di Hong Kong untuk mengikuti presentasi manajemen PT Pegadaian cukup tinggi.

Berdasarkan catatan Danareksa hingga Jumat (31/8) petang, terdapat 20 invesor asing yang mengikuti presentasi itu. Jumlah investor ini bisa bertambah karena masih ada satu sesi terakhir pertemuan dengan investor.

Marciano berpendapat, PT Pegadaian membutuhkan investor yang akan berinvestasi jangka panjang alias long term. Terutama investor yang lebih banyak mengharapkan pertumbuhan nilai perusahaan, bukan sekadar berharap dari return harga saham sesaat pasca IPO. (KONTAN)

BACA JUGA:

Sumber: Kontan
Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved