Thailand Geser AS Pengimpor Terbesar Dari Indonesia
Pada April tahun ini, Thailand menggeser posisi Amerika Serikat, sebagai negara yang melakukan impor ke Indonesia
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Agung Yulianto Wibowo
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pada April tahun ini, Thailand menggeser posisi Amerika Serikat, sebagai negara yang melakukan impor dari Indonesia. Biasanya, Amerika Serikat menduduki peringkat ketiga, setelah Cina dan Jepang.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) RI, Suryamin mengatakan, Thailand menggeser dominasi Amerika Serikat di posisi tiga pengimpor kepada Indonesia selama ini.
"Pada April tahun ini, Thailand melakukan impor sebesar 3,57 miliar dolar AS. Cina masih menduduki peringkat pertama, yaitu 9,09 miliar dolar AS diikuti Jepang dengan nilai impor sebesar 7,7 miliar dollar AS," katanya pada saat melakukan teleconference di Kantor BPS Jabar, Jumat (1/6/2012) pagi.
Sebagian besar impor itu berupa kendaraan, mesin, dan gula.
Baca juga: