Selasa, 7 Oktober 2025

Catatan Perjalanan ke Banyuwangi (4): Menyapa Pagi dari Pantai Boom, Berburu Senja di Pulau Merah

Pada hari terakhir di Banyuwangi, Tribunnews menyambangi Pantai Boom, Hutan De Djawatan, hingga Pantai Pulau Merah.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI
Sejumlah wisatawan menikmati detik-detik matahari terbit di Pantai Boom, Banyuwangi, Rabu (11/7/2019). 

Sebab, warung ini hanya memanfaatkan pelataran rumah yang cukup sederhana.

Alhasil hanya tersedia dua meja panjang yang dipakai pembeli untuk makan secara bergantian.

Dalam seporsi sego cawuk terdapat nasi, sayur tahu, olahan ampas kelapa parut, kuah tulang ikan, sayuran yang disiram bumbu kacang.

Ada pula pindang telur dan pelasan ikan laut sebagai lauk.

Masih ada lagi bahan yang bikin santap sego cawuk di Warung Bu Sri kian nikmat, yaitu sambel serai.

Tak lupa kerupuk sebagai teman makan.

Seporsi Sego Cawuk, menu sarapan khas Banyuwangi yang terdiri dari beberapa sayur, lauk, dan kerupuk.
Seporsi Sego Cawuk, menu sarapan khas Banyuwangi yang terdiri dari beberapa sayur, lauk, dan kerupuk. (TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI)

Lantaran terdiri dari berbagai elemen makanan, rasa sego cawuk sangatlah beragam.

Rasa gurih dari sayur tahu, olahan ampas kelapa, dan bumbu kacang ditimpa dengan asam kuah tulang ikan.

Masih ditambah dengan rasa pedas dari pelasan ikan laut serta asam-segar dari sambal serainya.

Paduan rasa yang sangat pas dan sempurna membuat tangan tak henti menyuap sendok demi sendok sego cawuk.

Tak terasa sepiring sego cawuk yang dibanderol Rp 10 ribu telah berpindah tempat di perut.

Baca: DPD RI Apresiasi Prestasi Banyuwangi

Dari Warung Sego Cawuk Bu Sri, Tribunnews kembali ke penginapan untuk mengumpulkan energi menuju destinasi selanjutnya.

Pada hari terakhir di Banyuwangi, Tribunnews menjelajah wilayah bagian selatan yang belum pernah disambangi sebelumnya.

Berbekal aplikasi peta di ponsel, Google Maps, Tribunnews mengarahkan kendaraan ke Hutan De Djawatan.


Wisatawan berfoto di Hutan De Djawatan yang berada di Desa Benculuk, Kecamatan Cluring, Rabu (11/7/2019).
Wisatawan berfoto di Hutan De Djawatan yang berada di Desa Benculuk, Kecamatan Cluring, Rabu (11/7/2019). (TRIBUNNEWS.COM/SRI JULIATI)

Selama kurang lebih satu satu jam, Tribunnews sampai di Hutan De Djawatan yang berada di Desa Benculuk, Kecamatan Cluring.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved