Piala Eropa 2016
Gagal Berbuka Puasa di Champ de Mars
Tiga mahasiswa Indonesia punya niatan berbuka puasa sembari nonton bareng pembukaan Piala Eropa 2016 lewat layar raksasa
Setelah diizinkan masuk, separuh berlari, mereka masuk ke dalam area. Berharap masih bisa menonton barang 10 atau 20 menit sisa pertandingan. Saat itu laga sudah masuk menit 70, dengan skor imbang 1-1.
Namun, pintu masuk pertama sudah ditutup, dan petugas memberi tanda untuk terus berjalan. Pintu masuk kedua pun demikian. Mereka dilarang masuk karena penonton di sektor tersebut sudah terlalu penuh.
Harapan terakhir ada di pintu ketiga. Sayangnya, di sini mereka bersama puluhan calon penonton lain, kembali ditahan penjaga. Penjelasan penjaga singkat, "Sudah banyak penonton keluar dari area, dan kalau Anda masuk akan melawan arus. Bisa menimbulkan kekacauan," kata seorang penjaga menjelaskan.
Komplet lah sudah kegagalan misi mereka. Gagal berbuka di fan zone, gagal juga nonton bareng partai pembuka Piala Eropa 2016. Dengan langkah lesu, ketiga mahasiswa ini kemudian pulang. Langkahnya pelan, tak lagi bergegas seperti saat tadi datang. Berfoto-foto di bawah siraman cahaya lampu dari menara Eiffel akhirnya menjadi satu-satunya penghibur kekecewaan. (Tribunnews/den)