Minggu, 5 Oktober 2025

Tinju

Rekor Manny Pacquiao Jika Kalahkan Mario Barrios, Tulis Ulang Prestasi di Dunia Tinju

Petinju asal Filipina Manny Pacquiao kembali naik ring pada Minggu (20/7/2025) pagi WIB besok, menantang Mario Barrios, juara dunia kelas welter WBC

|
PATRICK T. FALLON / AFP
MANNY PACQUIAO KEMBALI - Manny Pacquiao melambai setelah penimbangan sebelum pertarungannya melawan juara kelas welter WBA Yordenis Ugas dari Kuba (tidak digambarkan) pada 20 Agustus 2021 di MGM Grand Garden Arena di Las Vegas, Nevada. Pacquiao keluar dari masa pensiun untuk kembali bertarung menantang Mario Barrios dalam perebutan gelar juara dunia kelas welter WBC di MGM Grand Garden, Las Vegas Amerika Serikat, Minggu (20/7/2025). 

Barrios (29-2-1, 18 KO), jauh lebih muda dari Pacquiao dan secara postur juga lebih tinggi dengan tinggi 183 cm, unggul 18 cm.

Baca juga: Jadwal Tinju Dunia Pekan Ini: Manny Pacquiao vs Barrios, Buka Jalan untuk Rematch vs Mayweather 2

Petinju berusia 30 tahun asal San Antonio Texas itu mencatat rekor 3-0-1 dari empat pertarungan terakhir. 

Duel terakhirnya berakhir imbang dengan Abel Ramos, 15 November lalu di AT&T Stadium, Texas — pada undercard pertarungan Jake Paul vs Mike Tyson. 

Dengan keunggulan usia yang lebih muda, tinggi, dan jangkauan lebih panjang, Barrios memang diunggulkan dalam duel ini.

Namun, Pacquiao punya banyak pengalaman. Dan ada ambisi besar darinya saat menatap pertarungannya melawan Barrios. 

Mengalahkan Barrios akan membuat Pacquiao sebagai pemegang gelar tertua kedua dalam sejarah tinju. 

Ia akan memecahkan rekornya sendiri sebagai juara kelas welter tertua sepanjang masa, prestasi yang ia raih pada tahun 2019 saat mengalahkan Keith Thurman di usia 40 tahun.

Lebih jauh lagi, dengan mengalahkan Barrios peluang untuk kembali ke ring tinju secara serius semakin terbuka.

Ada satu rekor yang bisa ia pecahkan juga ia terus tanding beberapa tahun kedepan, yakni rekor juara dunia tertua dalam sejarah yang kini dipegang Bernard Hopkins.

Bernard Hopkins memegang rekor sebagai juara tertua saat merebut gelar kelas berat ringan WBA dan IBF pada 2014. Ia mengalahkan Beibut Shumenov, ketika berusia 49 tahun 9 bulan.

Jadwal dan Undercard

  • Tanggal: Minggu, 20 Juli 2025 WIB.
  • Venue: MGM Grand Garden Arena, Las Vegas
  • Waktu mulai: Pukul 04.30 WIB
  • Ring walk utama (perkiraan): Pukul 09.00 WIB (Minggu pagi)

Selain Pacquiao vs Barrios, berikut beberapa laga lain dalam kartu utama:

Sebastian Fundora vs Tim Tszyu 2 (perebutan gelar kelas menengah ringan WBC)

Isaac Cruz vs Angel Fierro (kelas ringan junior).

Catatan Penting Karier Manny Pacquiao

Rekor Karier: 

  • Total Laga: 72
  • Kemenangan: 62 (39 KO)
  • Kalah: 8
  • Seri: 2
  • Karier Aktif: 1995–2021

Pencapaian Unik: 

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved