Perceraian Artis
Kabar Dahlia Poland Gugat Cerai Fandy Christian, Ricky Cuaca Kena Imbas
Artis Dahlia Poland menggugat cerai Fandy Christian, sang sahabat, Ricky Cuaca ikut kena imbas dikejar wartawan.
Pernyataan Ricky tersebut kemudian diunggah ulang oleh Dahlia Poland melalui Instagram story-nya @dahliachr.
"Love you kaka," kata Dahlia Poland.
Dahlia dulunya dinikahi Fandy Christian saat usianya masih belia.
Mereka memiliki perbedaan yang cukup jauh, yakni 12 tahun.
Saat menikah, Dahlia masih berusia 18 tahun sementara Fandy sudah 30 tahun.
Lebih lagi sebelum menikah, Dahlia sempat pindah agama sesuai kepercayaan yang dianut oleh Fandy.
Selama menikah, Dahlia pun memilih untuk menjadi ibu rumah tangga dan tidak lagi bermain sinetron.
Dahlia Poland Pernah Bongkar Dugaan Perselingkuhan Fandy Christian
Pada tahun 2023 lalu, Dahlia sempat blak-blakan membongkar perselingkuhan Fandy melalui Instagram.
Ia bahkan memergoki kronologi saat pertama kali mengetahui dugaan Fandy selingkuh.
Dahlia membongkar cara Fandy berselingkuh dengan wanita lain tanpa sepengetahuan dirinya.
Rupanya, Fandy menggunakan SMS untuk berkomunikasi dengan wanita tersebut.
Pasalnya, WhatsApp Fandy tersambung di ponsel milik Dahlia.
"Saking canggihnya teknologi, dia tau WA-nya nyambung ke HP gue."
"Makanya lewat SMS biar nggak ketahuan," tulis Dahlia Poland dalam postingan di Instagram stories-nya, dikutip Tribunnews.com, Kamis (18/5/2023).
Ditambah, Fandy hampir setiap hari bertemu dengan si wanita tersebut di lokasi syuting.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.