Kabar Artis
Bangga akan Perubahan Fisik Lolly setelah Jauh dari Vadel, Nikita Mirzani: Layaknya Anak Orang Kaya
Nikita Mirzani bangga dengan perubahan fisik Lolly yang kini makin terawat.
TRIBUNNEWS.COM - Nikita Mirzani tak mampu menutupi rasa bangganya akan perubahan fisik putrinya, Lolly setelah dipisahkan dari Vadel Badjideh.
Diakui Nikita, Lolly makin memancarkan aura anak orang kaya.
"Penampilannya ya selayaknya anak orang kaya," kata Nikita sambil tersenyum, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Selasa (10/12/2024).
Apalagi, wajah Lolly terlihat lebih cerah.
"Sekarang udah nggak gembel, udah nggak kucel. Kalian bisa lihat ya terawat," tambahnya.
Namun, saat ditanya soal sikap putri sulungnya itu, Nikita tak menampik Lolly masih labil.
"Ya kadang tenang, kadang enggak tenang," imbuh eks kekasih Antonio Dedola ini.
Menurutnya, hal itu merupakan efek cuci otak yang dilakukan Vadel Badjideh.
"Karena kan dia sudah dibrainwash cukup lama," tukasnya.
Kini, Nikita yakin putrinya akan berubah di bawah pengawasannya.
"Kalau kalian lihat dia dalam pengasuhan saya, cara bicaranya. Setelah tidak dalam pengasuhan saya kan cara bicaranya juga beda," jelasnya.
Baca juga: Nikita Mirzani Santai soal Lolly Bilang I Love You ke Vadel Badjideh setelah Diperiksa
Lebih lanjut, Nikita memilih memaklumi itu.
"Ya sudah biarin aja, Laura juga masih dalam pengobatan kan. Jadi biarkan saja," sambungnya legowo.
Sebelumnya, setelah tiga bulan lamanya sejak penjemputannya pada 19 September 2024 silam, Laura Meizani Nasseru Asry alias Lolly akhirnya muncul.
Lolly yang kini akrab disapa Laura itu, terlihat muncul untuk diperiksa dalam kasus dugaan persetubuhan anak di bawah umur dengan Vadel Badjideh sebagai terlapor.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.