Jumat, 3 Oktober 2025

Perceraian Artis

Sedihnya Ria Ricis Resmi Cerai, Teuku Ryan Yakin Berpisah Adalah Takdir Terbaik: Aku Kuat

Kesedihan Ria Ricis usai resmi cerai, hingga Teuku Ryan mencoba menerima takdir pisah.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Febri Prasetyo
Kolase Tribunnews
Ria Ricis sedih, Teuku Ryan ungkap pasrah kini resmi cerai. 

Terima kasih ya Allah," tulis Ryan.

Hak Asuh Anak Jatuh ke Tangan Ricis

Informasi putusan cerai Ria Ricis dan Teuku Ryan turut diungkap oleh Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah.

"Dalam pokok perkara mengabulkan gugatan penggugat (Ricis) menjatuhkan talak 1 bain sughra dari tergugat (Ryan) terhadap penggugat," kata Taslimah di kantornya, Jumat (3/5/2024).

Baca juga: Resmi Cerai dari Ria Ricis, Teuku Ryan Berusaha Ikhlas dan Tetap Bersyukur, Minta Dikuatkan

Ria Ricis dan Teuku Ryan resmi cerai
Ria Ricis dan Teuku Ryan resmi cerai (Kolase Tribunnews)

Selain putusan, pihak majelis hakim juga mengabulkan permohonan hak asuh anak jatuh ke tangan sang ibu, Ricis.

"Anak dari penggugat dan tergugat berada dalam asuhan dan pemeliharaan penggugat," ujar Taslimah.

Meski demikian, Ricis diminta tidak boleh menghalangi Ryan jika ingin bertemu buah hatinya.

"Dengan ketentuan bahwa tidak boleh menghalangi tergugat untuk menyalurkan kasih sayang terhadap anak tersebut," lanjutnya.

Selanjutnya, Ryan juga diminta membayarkan nafkah kepada anak sebesar Rp10 juta perbulan.

Hal itu telah sesuai dengan amar putusan cerainya.

"Menghukum tergugat untuk membayar biaya untuk anak tersebut sampai dewasa dan mandiri. Ada, ada nominalnya, sejumlah Rp 10 juta perbulan," ucap Taslimah.

(Tribunnews.com/Ayu/Fauzi Nur Alamsyah)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved