Rabu, 1 Oktober 2025

Sinopsis Film

Sinopsis Film Survivor yang Dibintangi oleh Milla Jovovich, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Inilah sinopsis film Survivor yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini Kamis (20/7/2023) pukul 21:00 WIB.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Salma Fenty
GOOGLE
Poster Film Survivor - Sinopsis film Survivor yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini Kamis (20/7/2023) pukul 21:00 WIB. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film Survivor yang akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini Kamis (20/7/2023) pukul 21:00 WIB.

Survivor merupakan film bergenre action, spy, thriller yang disutradari oleh James McTeigue dan ditulis oleh Philip Shelby.

Film ini dibintangi oleh Milla Jovovich, Pierce Brosnan, Angela Bassett, dan Roger Rees.

Ini menceritakan tentang seorang Service Officer Departemen Luar Negeri yang mencoba untuk menghentikan serangan teroris New York City.

Baca juga: Sinopsis Film Oppenheimer, Kisah Penemu Bom Atom, Karya Christopher Nolan, Sedang Tayang di Bioskop

Film Survivor telah dirilis secara teatrikal di Inggris pada 5 Juni 2015, dan tayang langsung di Amerika Serikat pada 23 Juni 2015.

Sebelum menontonnya, simak inilah sinopsis film Survivor yang dikutip Tribunnews dari IMDb.

Sinopsis film Survivor tayang di Bioskop TransTV malam ini, pukul 21.00 WIB, Kamis 14 November 2019.
Milla Jovovich sebagai Katherine "Kate" Abbott dalam Film Survivor. (imdb.com)

Sinopsis Film Survivor

Kate Abbott merupakan seorang karyawan Kedutaan Besar Amerika di London, yang mulai bekerja di pemerintahan.

Kate dan keempat karyawannya berencana untuk merayakan ulang tahun Bill Talbot di restoran.

Mereka tiba di restoran dan Bill masih dalam perjalanan, sementara Kate meninggalkan restoran untuk membeli hadiah.

Kemudian, Watchmaker bernama Nash menerima bubuk peledak yang disembunyikan di batu bata.

Dengan menggunakan ponsel untuk mengaktifkannya, dia kemudian mengirimkannya ke restoran.

Nash pun mengaktifkan bom menggunakan ponselnya hingga membunuh semua karyawan dan beberapa orang yang lewat.

Kate mendekat ke reruntuhan untuk melihat apakah karyawannya masih hidup.

Namun, Nash mendekati dan akan menembak Kate, tetapi tangki bensin meledak padanya dan melumpuhkannya untuk sementara waktu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved