Selasa, 7 Oktober 2025

Profil dan Sosok

Profil Bianca Censori, Istri Baru Kanye West, Disebut Mirip Kim Kardashian

Siapa Bianca Censori? Istri baru Kanye West adalah desainer Yeezy yang disebut-sebut mirip Kim Kardashian.

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Salma Fenty
CFS, Instagram Kim Kardashian
Bianca Censori (kiri) dan Kim Kardashian. Siapa Bianca Censori? Istri baru Kanye West adalah desainer Yeezy yang disebut-sebut mirip Kim Kardashian. 

Disebut Mirip Kim Kardashian

Bianca Censori
Bianca Censori (Splashnews.com)
Kim Kardashian
Kim Kardashian (Splashnews.com)

Baca juga: Elon Musk Blokir Akun Twitter Kanye West Gara-gara Tebar Ujaran Kebencian 

Bianca nampaknya memiliki selera fashion yang mirip dengan mantan istri Kanye West, Kim Kardashian.

Mei lalu, Bianca muncul di fashion show Balenciaga di New York dengan memakai unitard ketat dan sepatu bot perak.

Untuk diketahui, Kim Kardashian adalah brand ambassador Balenciaga.

Kim juga pernah memakai baju yang sama seperti yang dipakai Bianca sebelumnya.

Sementara itu, Bianca yang kini telah menonaktifkan akun Instagram-nya, kerap berpose selfie seksi di Instagram, sama seperti Kim Kardashian.

Cincin Kawin

Kanye West terlihat bersama Bianca Censori, Senin (9/1/2023)
Kanye West terlihat bersama Bianca Censori, Senin (9/1/2023) (TMZ/Daily Mail)

Baca juga: Diboikot, Kali Ini Kanye West Dibawa Keluar dari Kantor Skechers Usai Muncul Tanpa Undangan

Rapper Kanye West dikatakan telah mengadakan upacara pribadi dengan Bianca.

Pasangan itu juga terlihat mengenakan cincin kawin.

Kanye mengenakan cincinnya pada kencan makan siang awal pekan ini.

Sumber mengatakan bahwa cincin itu melambangkan komitmennya setelah upacara pernikahan.

Namun, pernikahan mereka rupanya belum sah karena pasangan tersebut tidak mengajukan akta nikah seperti yang dilaporkan DailyMail.com.

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved