Kamis, 2 Oktober 2025

Kabar Artis

Prosesi Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora Ditunda, Sahabat Belum Tahu Tanggal Penggantinya

Sahabat akui belum tahu kapan rangkaian acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora akan kembali digelar.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
Instagram @imagenic
Sahabat akui belum tahu kapan rangkaian acara pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora akan kembali digelar. 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah ditunda, prosesi pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora tak diketahui kapan digelar.

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di YouTube Cumicumi, Senin (5/7/2021).

Pasangan Rizky Billar dan Lesti dikabarkan bakal menikah, pada 23 Juli 2021 mendatang.

Dan sebelum itu, keduanya menggelar sejumlah prosesi pernikahan seperti pengajian hingga upacara adat.

Akan tetapi imbas dari PPKM Darurat terkait Covid-19, beberapa acara ditunda.

Lantas saat ditemui, Husein Nasimov buka suara soal hari bahagia sang sahabat.

Baca juga: Rizky Billar Pakai Karet Gelang di Spion Mobil Mewahnya, Lesti Kejora Malah Mengaku Bangga

Usai ditunda, prosesi pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora tak diketahui kapan digelar.
Usai ditunda, prosesi pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora tak diketahui kapan digelar. (Kolase Instagram/@rizkybillar/@lestykejora)

Ia membenarkan bahwa acara hanya diundur dan bukan dibatalkan oleh Rizky Billar.

"Acaranya diundur, nggak mungkin batal karena udah tunangan."

"Acara diundur karena memang kasus Covid lagi meningkat dan taat pemerintah," terang Husein.

Meski begitu, hingga kini Husein sebagai groomsman belum mengetahui tanggal penggantinya.

Lantaran pihak Rizky Billar dan Lesti menunggu keputusan pemerintah soal PPKM Darurat.

"Tanggalnya belum tahu karena kita nggak tahu sampai kapan ini, bisa aja diperpanjang."

Baca juga: Pamer Perubahan Perut dari Six Pack Jadi Buncit, Rizky Billar Ungkap Penyebabnya: Dulu Gue Sombong

Baca juga: Buntut PPKM Darurat, Rizky Billar dan Lesti Kejora Tunda Pengajian hingga Pesta Lepas Bujang

"Kalau tanggal acara-acara itu kita belum ada info karena semua nunggu PPKM beres dulu," tambahnya.

Ia pun meminta agar para Leslar Lovers, penggemar pasangan ini bisa menunggu kabar baik dari Rizky Billar.

"Billar itu sering komunikasi sama kita, tapi kalau tanggalnya kita belum tahu."

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved