Kamis, 2 Oktober 2025

Gelar Konser Tunggal Virtual, Isyana Sarasvati Bakal Berikan Kejutan Bersama Iwan Fals

Isyana Sarasvati (27) akan menggelar sebuah konser virtual yang bertajuk 'Lexicon+ Virtual Home Concert' yang digelar pada Rabu (20/5/2020)

Instagram @isyanasarasvati
Isyana Sarasvati. 

Isyana sedikit membocorkan kejutan yang akan dilakukannya bersama Iwan Fals dalam konser virtual tersebut.

"Duet nanti sama om Iwan ada dua lagu. Nah salah satu lagunya itu, om Iwan akan nyanyi lagi mengikuti aransemen musik dari aku," katanya.

Tentu, dengan kejutan itu, Isyana Sarasvati merasa bahwa ia menjadi musisi beruntung bisa membuatkan aransemen musik baru untuk menyanyi bersama Iwan Fals.

"Kayak mau jatuh deh nih diberi kepercayaan gitu. Jadi gila sih. Akan nyesal jika tidak nonton," ujar Isyana Sarasvati.

Tak hanya Iwan Fals, konser 'Lexicon+ Virtual Home Concert' Isyana Sarasvati juga dimeriahkan musisi top Tanah Air, seperti Drupadi, Gamaliel, Rara Sekar, Gerald Situmorang, dan suaminya sendiri yakni Rayhan Maditra Indrayanto.

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved