Kabar Artis
Capek Dicap Wanita Tak Baik, Jennifer Dunn: Coba Kamu jadi Saya
Jennifer Dunn mengaku capek dicap sebagai wanita tidak baik. Meski begitu, ia mengatakan tak ambil pusing.
Jennifer terlihat tenang dalam menjalani persidangan ketika bersaksi di depan majelis hakim.
Ia tak kesulitan mengutarakan kesaksiannya meski disaksikan langsung oleh Wawan yang merupakan adik Atut Chosiyah itu.
Hingga kesaksian selesai, Jennifer sama sekali tidak melihat Wawan yang duduk di sisi kanannya.
Jennifer Dunn lebih banyak tertunduk ketika duduk di bangku persidangan.
Mengaku Dapat Mobil dari Wawan
Jennifer Dunn mengakui pernah mendapat mobil Toyota Alphard Vellfire dari adik mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan yang merupakan terdakwa kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Jennifer mengatakan, mobil tersebut diberikan Wawan kepadanya untuk memenuhi keperluan mobilitas Jennifer yang saat itu bekerja di bisnis karaoke 'Flame' milik Wawan di kawasan Kuningan, Jakarta.
"Jadi kenapa saya diberikan kendaraan, karena itu sebagai alat transportasi."
"Karena saya bekerja waktu itu malam, baru selesainya itu malam," kata Jennifer saat bersaksi dalam persidangan kasus TPPU Wawan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (12/3/2020).
Jennifer pun mengakui mobil yang diberikan Wawan tersebut diatasnamakan dirinya.
Baca: Jadi Saksi Kasus Pencucian Uang, Jennifer Dunn Akui Diberi Wawan Kartu Kredit dengan Limit 50 Juta
Baca: Kegiatan Jennifer Dunn Sejak Menjadi Istri Faisal Harris
Namun, ia merasa tidak tahu kalau mobil itu statusnya merupakan mobil pribadinya.
"Sebenarnya kalau ditanya mobil itu punya saya pribadi saya pun enggak tahu, saya hanya dikasih."
"Dia bilang ini untuk kendaraan kamu, untuk bekerja," kata Jennifer.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul:
- "Jennifer Dunn Lelah Dicap sebagai Wanita Tidak Baik"
- "Bersaksi di Pengadilan, Jennifer Dunn Tak Mau Lihat Wajah Wawan"
- "Jennifer Dunn Akui Dapat Mobil dari Wawan karena Bekerja Sampai Malam"