Ashraf Sinclair Meninggal
Potret Kemesraan BCL & Ashraf Sinclair, Sempat Unggah Kata Romantis: Terima Kasih Membawaku ke Sini
Potret Kemesraan BCL & Ashraf Sinclair, Sempat Unggah Kata Romantis:Terima Kasih Membawaku Ke Sini
TRIBUNNEWS.COM - Duka mendalam dirasakan penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) atas meninggalnya sang suami tercinta, Ashraf Sinclair, Selasa (18/2/2020).
Meninggalnya Ashraf Sinclair, suami BCL tersebut mengejutkan pihak.
Pasalnya sebelum meninggal dunia, Ashraf Sinclair diketahui masih mengantarkan BCL bekerja.
Kepergian suami BCL, Ashraf Sinclair ini diakibatkan serangan jantung.
BCL tampak begitu terpukul mengetahui saat sang suami tercinta, Ashraf Sinclair meninggalkannya selama-lamanya.
Diketahui dalam berbagai kesempatan Ashraf Sinclair selalu menunjukkan kasih sayangnya kepada BCL.
Tak hanya BCl, Ashraf Sinclair merupakan sosok ayah yang dekat dengan anak semata wayang mereka, Noah Sinclair.
Dalam unggahan di akun Instagram BCL terlihat kelurga kecil yang ia jalani selama kurang lebih 11 tahun dengan Ashraf Sinclair tampak begitu bahagia.
Hal tersebut terlihat dari BCL yang kerap kali menunggah momen kemesraannya dengan sang suami.
Keduanya merupakan salah satu pasangan selebritis yang jarang diterpa isu miring mengenai rumah tangganya.
BCL & Ashraf Sinclair sering membagikan potret kebahagian mereka.
Tak jarang BCL juga menambahkan kalimat romantis dalam foto dirinya bersama Ashraf Sinclair.
Salah satunya momen ketika BCL & Ashraf Sinclair sedang berada di balon udara.
BCL menunggah kata romantis berupa ucapan terima kasih dalam bahasa inggris pada sang suami.
"Who would’ve thought i would go on a hot air balloon ride..